IDEAonline -Pakaian adalah bahan tekstil dan serat yang digunakan sebagai penutup tubuh. Pakaian merupakan kebutuhan pokok manusia selain makanan dan tempat berteduh/tempat tinggal (rumah).
Manusia membutuhkan pakaian untuk melindungi dan menutup dirinya. Namun seiring dengan perkembangan kehidupan manusia, pakaian juga digunakan sebagai simbol status, jabatan, ataupun kedudukan seseorang yang memakainya.
Dalam berbagai kesempatan dan bahkan setiap kesempatan, Ratu Elizabeth II tak pernah terlihat mengenakan setelan celana untuk menunjang penampilannya saat bertugas maupun segala kegiatannya.
Baca Juga:Amit-amit Ada Noda Kuning Dekil di Bagian Ketiak, Coba Ambil Cuka Putih, Lalu Cuci Seperti Ini..
Baca Juga:Resmi Hadir di Bali, Dekoruma Experience Center Tawarkan Diskon Hingga 60%
Seperti yang diketahui banyak orang, Kerajaan Inggris adalah sekelompok keluarga modis yang selalu memperhatikan detil demi detil penampilan mereka.
Mereka, khususnya para perempuan akan memikirkan pakaiannya setiap harinya, atau bahkan mereka selalu memiliki alasan, mengapa tidak memakai pakaian tertentu.
Tahu kah IDEA lovers, Ratu memiliki alasan mengapa tak pernah memakai celana saat bertugas.
Bukan karena larangan karena menjadi keluarga Kerajaan.
Seperti halnya Kate Middleton dan Meghan Markle, yang masih sering mengenakan bawahan celana bahan atau celana jeans dalam beberapa acara, Ratu sama sekali tak pernah terlihat melakukan hal yang sama.