Follow Us

Ketahui Hal-Hal Dasar Mengenai Pencahayaan di Kamar Mandi Berikut Ini!

Sesilia Alexandra - Minggu, 20 November 2022 | 16:05
Ilustrasi pencahayaan di kamar mandi
Beacon Lighting

Ilustrasi pencahayaan di kamar mandi

IDEAonline - Pencahayaan adalah elemen interior yang penting untuk ruang mana pun.

Selain karena kita memang membutuhkan cukup cahaya untuk beraktivitas, mereka juga merupakan tambahan dekoratif yang penting.

Di kamar mandi pun, tanpa terkecuali, pencahayaan memegang peran yang penting.

Sebab itu, kita memang harus menaruh cukup perhatian pada pencahayaan kamar mandi.

Dilansir dari decoist.com, berikut adalah beberapa hal dasar yang harus IDEA Lovers ketahui mengenai pencahayaan di kamar mandi.

Baca Juga: Dikasih Tau Jasa Pembersih, Ternyata Obat Kumur Miliki Manfaat Ajaib Buat Peralatan Rumah Jadi Kinclong Kembali, Apa Saja?

Bola lampu apa yang terbaik untuk kamar mandi?

Sebagai pedoman, bohlam berlabel "siang hari", yang umumnya memiliki suhu warna 5000 Kelvin hingga 6500 Kelvin, atau bohlam berlabel "putih dingin" atau "putih cerah", dengan suhu warna 3500 Kelvin hingga 4100 Kelvin, adalah yang terbaik untuk kamar mandi.

Apa pilihan pencahayaan terbaik untuk kamar mandi kecil?

Jika IDEA Lovers kekurangan ruang di kamar mandi, pertimbangkan pilihan seperti cermin LED, lemari obat dengan cermin menyala, lampu strip di bawah lemari, pencahayaan vertikal, flush mount, atau lampu tersembunyi.

Ini semua adalah pilihan pencahayaan yang sangat baik untuk kamar mandi kecil, terutama ketika ruang terbatas.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest