IDEAonline-Batuk adalah tindakan refleks yang dilakukan untuk membersihkan tenggorokan dari lendir atau iritasi akibat benda asing. Namun, beberapa kondisi kesehatan juga bisa menyebabkan seseorang lebih sering untuk batuk.
Sebagian besar gejala akan hilang atau setidaknya membaik secara signifikan dalam waktu dua minggu. Namun, ada juga yang berlangsung kurang dari tiga minggu yang kemudian disebut sebagai batuk akut.
Ada berbagai penyebab batuk akut, mulai dari flu, paparan asap rokok, dan polusi udara. Sedangkan penyebab batuk kronis, disebabkan oleh alergi, asma, GERD, bronkitis, hingga postnasal drip.
Untuk menghilangkan batuk,IDEA lovers hanya perlu berkumur dengan air garam.
Ternyata garam bisa diandalkan untuk mengobati batuk yang meradang.
Tetapi, bukan berarti garam dikonsumsi secara langsung ya,IDEA lovers.
Baca Juga: Dijamin Kinclong, Terbongkar Tips Buat Penggorengan Hitam Jadi Baru Lagi, Modal Garam dan Soda Kue
Dilansir dariInsider, berkumur dengan air garam membantu membunuh bakteri.
Ini juga dapat mengencerkan lendir di tenggorokan.
Air garam dapat membantu membersihkan sinus dan menghilangkan batuk lebih cepat.
Tak hanya itu, berkumur dengan air asin juga dapat membantu mengurangi pembengkakan.