Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inilah Tampilan Cantik Stadion Gelora Bung Karno Terbaru. Bisa Nampung 80.000 Penonton!

- Senin, 15 Januari 2018 | 07:45
Inilah Tampilan Cantik Stadion Gelora Bung Karno Terbaru. Bisa Nampung 80.000 Penonton!
idea

Inilah Tampilan Cantik Stadion Gelora Bung Karno Terbaru. Bisa Nampung 80.000 Penonton!

iDEAonline -Presiden Joko Widodo senang akhirnya renovasi Stadion Gelora Bung Karno telah selesai dilakukan.

Jokowi menulis status di Facebook resminya dan mengunggah sebuah foto yang menampilkan wajah GBK pascadirenovasi.

(Akun Facebook Presiden Joko Widodo)
"Tujuh bulan sebelum penyelenggaraan Asian Games 2018, renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno akhirnya selesai dan siap digunakan. Dan inilah wajah Stadion Utama GBK yang baru," tulis Presiden di akun Facebook-nya, Sabtu (13/1/2018).

Jokowi mengatakan, GBK dapat menampung kapasitas 80.000 penonton dengan kualitas kursi lebih bagus.

Ada jenis satu kursi (single seat) dan lipat (flip up) yang telah memenuhi standar aksesibilitas evakuasi.

"Setiap kursi mampu menahan beban hingga 250 kilogram dan tidak mudah ditarik sehingga menahan aksi vandalisme," kata Jokowi.

instagram.com/photolucu
Stadion ini juga, lanjut Presiden, sudah mengikuti standar FIFA dalam aspek keamanan. Di kondisi darurat, dalam waktu 15 menit, stadion sudah harus kosong.

Stadion ini akan diterangi lampu berkekuatan 3.500 lux. Ini tiga kali lebih terang dari sebelumnya, tapi 50 persen lebih hemat karena menggunakan LED, bukan lagi lampu konvensional.

instagram.com/photolucu
"Dari segi pencahayaan, ini salah satu yang terbaik di dunia saat ini," kata Mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Sistem pencahayaan GBK, lanjut Presiden, terintegrasi dengan sistem tata suara yang berkekuatan hingga 80.000 watt PMPO.

instagram.com/photolucu
Dengan tata suara seperti itu, lagu kebangsaan "Indonesia Raya" yang dinyanyikan pada upacara pembukaan nanti akan terdengar lebih dramatis.

Lalu, bagaimana dengan lapangan di dalamnya? Permukaan lapangan akan berlapiskan rumput dari jenis terbaik, zoysia matrella, yang dilengkapi alat penyiram otomatis hingga sistem drainase antibanjir.

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular