iDEAonline - Banyak orang yang terpesona dengan sosok “bumil” satu ini.
Walau sedang menjalani proses kehamilan, Sharena Delon tetap aktif mengurus rumah.
“Soal mencuci baju aku mensortir pakaian Ry (anak Sharena), terus daleman, dan pakaian putih saja, sisanya laundry antar jemput. Urusan makanan, aku hanya masak untuk sarapan. Sisanya jam makan siang aku Cuma masak praktis apa yang ada di kulkas. So selebihnya banyak pesan makanan aja,” cerita Sharena.
Tidak hanya itu Sharena juga banyak berbagi cerita mengenai seluk beluk rumahnya.
Interior dengan material kayu menjadi sorotan di rumah satu ini.
Material tersebut memberikan kesan kontras antara hangat dan dingin, sehingga mengantarkan efek seimbang antara modern dan harmonis.
Material ini terdapat di beberapa sudut hunian salah satunya, tempat bermain anak, ruang makan dan kamar tidur.
Kayu warna terang ini dipadukan dengan beberapa gaya, salah satunya skandinavia. Penggunaan kaki jenki khas skandinavia dapat ditemukan di ruang nonton dan ruang makan.
Mau tampilan ruang kumpul jadi lebih hangat? iDEA lovers bisa menambahkan selimut dengan motif tribal seperti yang diaplikasikan oleh Sharena.
Tidak hanya itu, tampilan ruang keluarga juga bisa lebih ceria dengan adanya motif tribal di karpet. Gimana menurut iDEA lovers?