Follow Us

Tak Disangka, Ternyata Benda di Rumah Bisa Sebabkan Kanker! Cari Tahu di Sini!

Pipit - Kamis, 09 Agustus 2018 | 10:10
Ruang Tamu Hijau
dok. idesignarch.com

Ruang Tamu Hijau

Cairan pembersih rumah tangga seperti cairan pencuci piring; detergen; dan pembersih karpet, maupun beberapa barang lainnya di rumah yakni alat-alat kosmetik dan cat, banyak mengandung bahan kimia formaldehid.

Formaldehid tidak berwarna, baunya yang kuat, dan mudah terbakar. Bahan ini memang banyak ditemukan dalam berbagai produk rumah tangga.

Mencuci Piring
dok. sosclorox.com

Mencuci Piring

Dilansir dari laman National Cancer Institute, formaldehid diyakini sebagai zat karsinogen bagi manusia, terlebih bila paparannya terjadi dalam jangka waktu yang cukup lama.

Baca Juga: 4 Manfaat Tinggal di Rumah Berukuran Kecil, Tak Hanya Hemat Uang

Untuk menghindari bahaya bahan kimia ini, selalu gunakan sarung tangan dan masker ketika ingin membersihkan rumah dengan produk-produk pembersih tersebut.

Ada beberapa cara tepat yang bisa kita lakukan untuk menurunkan risiko paparan berbagai bahan kimia tersebut pada peralatan rumah tangga, yaitu:

  • Periksa label kandungan bahan sebelum memutuskan untuk membeli suatu produk.
  • Rutin membersihkan peralatan rumah tangga. Sebab, peralatan yang terlihat bersih pun tetap mengandung debu dan bakteri yang tak kasat mata.
  • Pastikan selalu mencuci tangan setelah beraktivitas ataupun menyentuh dan memegang berbagai macam benda.
  • Styrofoam sebaiknya tidak dipakai berulang kali, tidak digunakan untuk memanaskan makanan, dan tidak dipakai sebagai wadah makanan atau minuman yang panas.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Waspadai Benda-Benda di Rumah yang Berpotensi Sebabkan Kanker"

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest