Follow Us

Tertarik Membuat Rumah Panggung? Lihat 3 Inspirasinya Berikut!

Rebi - Selasa, 21 Agustus 2018 | 17:00
rumah panggung
dezeen

rumah panggung

IDEAonline - Rumah dengan bangunan panggung tentu sudah tidak asing lagi bagi IDEA Lovers.

Kebanyakan rumah tradisional Indonesia dibangun dengan model panggung, meskipun model panggung kini jarang jadi pilihan untuk membuat rumah.

Padahal, rumah dengan model panggung tak hanya unik tapi juga bisa memberikan kesan dan kenyamanan tersendiri bagi penghuninya.

Beberapa arsitek di luar negeri bahkan sengaja membuat rumah dengan model panggung dengan alasan lingkungan dan untuk mencari pemandangan yang bagus.

Jika IDEA Lovers tertarik membuat rumah dengan model panggung, berikut 3 rumah panggung yang bisa dijadikan inspirasi!

Baca Juga: Atlet Indonesia Harus 'Terusir', Ini 4 Fakta Wisma Atlet Jakabaring

1. Viggsö, Swedia

rumah panggung
dezeen

rumah panggung

Rumah ini didesain oleh Arrhov Frick Arkitektkontor dan berada di sebuah pulau.

Berdiri di pantai timur Swedia, rumah ini menawarkan pemandangan tak hanya pemandangan dari samping dan depan tapi juga sekitar pohon.

Rumah ini dilengkapi dengan atap plastik yang tembus pandang yang membuat penghuni bisa melihat puncak pohon dari rumah.

2. Redshank, Inggris

rumah panggung
dezeen

rumah panggung

Rumah ini dibangun oleh arsitek Inggris, Lisa Shell.

Ia mendapatkan inspirasi dari alat pengeboran minyakoleh dan benteng Maunsell ketika mendesain studio ini untuk seniman Marcus Taylor.

Karena rumah ini terletak di rawa asin di pantai timur Inggris, Shell meletakkannya di atas panggung untuk melindungi struktur ketika air pasang masuk.

Baca Juga: Lombok Kembali Gempa, Kerugian Sektor Perumahan Mencapai 6,02 Triliun

3. Cabin Lille Arøya, Norwegia

rumah panggung
dezeen

rumah panggung

Rumah ini dibangun oleh Lund Hagem di sebuah pulau di Norwegia.

Rumah panggung ini berada di kawasan yang sulit diakses kecuali hanya dengan perahu.

Dibangun sepanjang 37 meter persegi, rumah ini dibangun dengan warna yang menyerupai bebatuan di sekelilingnya.

Lund Hagem menggunakan panggung untuk mengaitkan rumah pada bebatuan dan menawarkan menawarkan penghuninya pemandangan indah.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest