Follow Us

Alibaba Miliki Kantor yang Megah Banget, Luasnya Melebihi Pusat Belanja

Rebi - Minggu, 02 September 2018 | 18:20
Kantor Alibaba
KOMPAS.com/YOGA SUKMANA

Kantor Alibaba

IDEAonline - Alibaba merupakan perusahaan multinasional China yang berspesialisasi dalam e-commerce, ritel, internet, AI dan teknologi.

Perusahaan ini menyediakan layanan penjualan konsumen ke konsumen, bisnis-ke-bisnis melalui portal web, serta layanan pembayaran elektronik, mesin pencari belanja dan layanan cloud computing.

Perusahaan ini memiliki dan mengoperasikan beragam bisnis di seluruh dunia dalam berbagai sektor.

Berbagai kantor perwakilan Alibaba dibangun dibeberapa negara.

Tapi, markas besar raksasa e-commerce China itu berdiri megah di Kota Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China.

Alibaba menyebut kantornya itu sebagai kampus, karena bagi pegawai Alibaba, kantor tak hanya pusat bekerja namun sekaligus tempat menimba dan mengembangkan potensi diri.

Kemegahan kantor Alibaba bisa terlihat dari bagian depan gedung utama 6 lantai lengkap dengan maskot Alibaba yang tingginya hampir 3 lantai.

Baca Juga: Demi Wujudkan Mimpi Sang Anak, Ayahnya Sulap Halaman jadi Diagon Alley

Dilansir dari Kompas.com, kantor Alibaba di Hangzhou memiliki luas bangunan 150.000 m2.

Luas ini melebihi luas bangunan pusat belanja Grand Indonesia.

Kantor Alibaba
KOMPAS.com/YOGA SUKMANA

Kantor Alibaba

Saking luasnya, karyawan yang bekerja kerap menggunakan sepeda untuk berpindah dari satu gedung ke gedung lainnya.

Source : Kompas.com

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest