6. Pilihan penutup dinding
Pakai backsplash atau penutup dinding dapur dengan keramik berwarna putih.
Keramik mudah dibersihkan jika terkena noda dan minyak.
Sementara, warna putih membuat ruang tidak terasa sempit.
7. Hindari menumpuk banyak barang
Pilih barang yang benar-benar dibutuhkan dan singkirkan barang lainnya.
Pilih juga jenis yang tepat.
Sebagai contoh, jika kamu memiliki dapur sederhana dengan rak, serta dinding putih menyelimuti dapur, bisa membeli piring berwarna putih dan gelas bening.
Dengan cara ini, rak di dapur tidak tampak penuh. (*)
Baca Juga : Dapur Serba Hijau di Rumah Jonatan Christie, Ibunya Gemar Memasak