Follow Us

Siapkan 6 Bumbu Dapur Ini untuk Hilangkan Bau Cat Dalam Sekejap!

Dok Grid - Senin, 11 September 2023 | 16:28
Cara menghilangkan bau cat dinding
angel4space

Cara menghilangkan bau cat dinding

Baca Juga: Dua Ide Ampuh untuk Membuat Zonasi Antara Dapur dan Ruang Tamu

1. Cuka putih

Cuka Putih
leaf.tv

Cuka Putih

Cuka ternyata bisa menghilangkan bau cat. Caranya hanya sediakan wadah berisi cuka putih. Lalu letakkan wadah tersebut tak jauh dari ruangan yang baru dicat.

Diamkan cuka dalam wadah tersebut semalaman. Sambil menggunakan cuka, kamu juga bisa membuka jendela dan ventilasi untuk mempercepat penyerapan bau cuka.

2. Kopi bubuk

Kopi Bubuk
azorieblue

Kopi Bubuk

Aroma kopi yang menyengat ternyata bisa menghilangkan bau cat baru. Selain itu, bau kopi juga bisa menjadi pengharum ruangan loh. Sangat disarankan untuk menggunakan bubuk kopi hitam yang memiliki aroma sangat menyengat.

Tempatkan kopi bubuk dalam sebuah wadah dan letakkan tengah ruangan. Tinggalkan kopi dalam kondisi ruangan yang tertutup dan tidak menyalakan pendingin ruangan. Kopi akan menyerap bau cat dinding dan menjadi pengharum ruangan alami.

3. Nanas

Nanas
organicfacts

Nanas

Kamu juga bisa memanfaatkan buah yang satu ini untuk menteralisir bau cat pada ruangan. Caranya hanya dengan memotong nanas menjadi beberapa bagian lalu letakkan dalam piring.

Tempatkan piring bersisi nanas ke setiap sudut ruangan. Tapi harus waspada, karena bisa jadi justru semut datang mendekat.

4. Lemon

Menggunakan lemon tidak hanya menghilangkan bau cat, tetapi juga bisa memberikan pengharum ruangan alami. Potong lemon menjadi 2-4 bagian, lalu letakkan potongan lemon ini di seluruh ruangan.

Biarkan selama semalaman, aroma lemon lalu akan memenuhi ruangan. Bau cat akan terserap dan ruangan akan menjadi bau lemon alami.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest