Follow Us

Agar Tidak Gelap dan Pengap, Ikuti 3 Tips Sebelum Bangun Rumah!

Rebi - Senin, 24 September 2018 | 19:35
atur pencahayaan
filoji.com

atur pencahayaan

IDEAonline - Rumah yang gelap dan pengap tentu akan membuat penghuni rumah tidak nyaman.

Selain membuat aktivitas penghuni rumah dapat terganggu, rumah yang gelap dan pengap juga tidak baik untuk kesehatan.

Hal ini dikarenakan rumah yang gelap dan pengap rentan membuat penghuni mengalami sesak nafas lantaran minimnya cahaya dan udara.

Kesehatan mata juga dapat terganggu karena minimnya cahaya.

Selain itu, rumah yang gelap dan pengap juga bisa jadi sarang bakteri, serangga serta jamur yang dapat membahayakan kesehatan penghuni rumah.

Baca Juga : 3 Cara Mendekorasi Balkon Apartemen, Salah Satunya Ingat Pencahayaan!

Nah bagi kamu yang berencana membangun rumah, agar rumah yang kamu bangun tidak gelap dan pengap sebaiknya perhatikan 3 tips berikut.

1. Rencanakan dengan Matang Sistem Tata Cahaya

Atur Sistem Tata Cahaya
https://iaa-untan.weebly.com/uploads/2/2/3/9/22393854/1251445_orig.jpg

Atur Sistem Tata Cahaya

Merencanakan dengan matang sistem tata cahaya sebelum membangun sebuah rumah merupakan hal yang penting dilakukan.

Rencanakan dengan baik sistem tata cahaya seperti perencanaan bukaan dan penggunaan energi alami untuk penataan cahaya dalam rumah.

Rencanakan juga elemen pendukung seperti vegetasi.

Baca Juga : Manfaatkan Lahan Kosong di Rumah dengan Menanam Sayuran Vertikultur!

2. Atur Juga Perencanaan Tata Udara

Atur Tata Udara
http://vnt.kovka-svarka.ru/wp-content/uploads/2016/04/ventilation-768x523.png

Atur Tata Udara

Agar menjadi sebuah rumah yang sehat dan nyaman serta tidak gelap dan pengap, rencanakan juga tata udara bersama dengan perencanaan sistem tata cahaya dan perencanaan keseluruhan bangunan.

Baca Juga : Tembok Rumah Bebas Jamur Hanya dengan Bahan Alami Ini, Salah Satunya Bubuk Kopi!

3. Pergunakan Alat Bantu Elektrik

Lampu sebagai Alat Bantu Elektrik
Soarority.com

Lampu sebagai Alat Bantu Elektrik

Jika energi alami tidak cukup membantu rumah agar tidak gelap dan pengap lagi, gunakan alat bantu elektrik yang biasa digunakan untuk pencahayaan dan pengudaraan seperti lampu, fan, serta AC.

Khusus untuk lampu, alat ini sebaiknya digunakan untuk menerangi ruangan yang gelap pada siang hari saja, karena pada siang hari seharusnya cahaya matahari yang memiliki tingkat terang yang tinggi cukup untuk penchayaan di rumah.

Atur sedemikian rupa penggunaan alat bantu elektrik agar lebih efektif dan tidak berlebihan. (*)

Baca Juga : 3 Kesalahan Paling Umum Saat Renovasi Rumah dan Cara Menghindarinya

Editor : Alfa

Baca Lainnya

Latest