- Perbanyak storage
Untuk mengantisipasinya, kamu bisa memperbanyak ruangan penyimpanan.
Karena keterbatasan ruang, kamu bisa memanfaatkan celah untuk dijadikan storage, mulai dari bagian bawah meja hingga kolong tempat tidurmu.
Kamu juga bisa menggunakan rak gantung yang tidak terlalu memakan banyak ruang untuk menyimpan buku-buku dan majalah yang berserakan.
Barang-barangpun akan tersimpan dengan rapi.
Baca Juga : TERKINI: BNPB Rilis Data Terbaru Gempa dan Tsunami Palu-Donggala
- Menggunakan warna-warna netral
Namun harus kamu perhatikan untuk tidak terlalu banyak menggunakan warna-warna cerah dalam ruang.
Kamu bisa menggunakan warna putih, abu-abu dan juga warna kayu.
Selain mempermudah relaksasi dan menghadirkan kesan lapang pada ruangan, penggunaan warna-warna netral ini juga menggambarkan kepribadian pemilik rumah yang minimalis.