Follow Us

Harga Tiket Turun Hingga 60%, Ini Posisi Duduk Paling Aman di Pesawat

Hikmah - Senin, 14 Januari 2019 | 14:20
ilustrasi tiket pesawat
Thinkstock

ilustrasi tiket pesawat

IDEAonline - Seluruh maskapai nasional yang tergabung dalam Asosiasi Perusahaan Penerbangan Indonesia atau INACA telah menurunkan tarif tiket penerbangan sejak 11 Januari 2019.

Tarif tiket penerbangan yang turun itu di beberapa rute penerbangan di antaranya Jakarta-Denpasar, Jakarta-Yogyakarta, Jakarta-Surabaya, Bandung-Denpasar, dan akan dilanjutkan dengan rute penerbangan domestik lainnya.

Ketua Umum INACA, Ari Askhara, mengatakan, turunnya tarif penerbangan itu menyusul keprihatinan masyarakat atas tingginya harga tiket yang sempat naik beberapa waktu lalu.

Baca Juga : Berumur 20-an, Inilah Deretan Artis yang Punya Rumah Mewah Sendiri

“Inaca memastikan penurunan tarif tiket penerbangan tersebut sesuai dengan koridor regulasi dan aturan tata kelola industri penerbangan nasional dan tetap mengutamakan keselamatan penerbangan dengan tetap meningkatkan pengawasan atas safety dan maintenance seluruh pesawat,” ucapnya.

Urusan kenyamanan dan keselamatan pun menjadi perhatian masyarakat dengan adanya harga baru tersebut.

Bicara masalah keselamatan, adakah posisi tempat duduk paling aman di pesawat?

kursi paling aman di pesawat
update.ahloo.com

kursi paling aman di pesawat

Baca Juga : Pohon Mati Berusia 110 Tahun Dirombak Jadi Perpustakaan Mungil

Melansir Intisari, menurut para pakar dan praktisi dunia penerbangan, tidak ada tempat duduk paling aman di pesawat.

Demikian juga tidak ada tempat duduk paling tidak aman di pesawat.

Editor : Alfa

Baca Lainnya

Latest