Follow Us

Timnas Kalah Lawan Palestina, Ternyata Indonesia Punya Rumah Sakit Megah di Jalur Gaza

Stefani Arin - Kamis, 16 Agustus 2018 | 08:20
Rumah sakit Indonesia
dok. pbs.twimg.com

Rumah sakit Indonesia

IDEAOnline - Timnas U-23 Palestina berhasil menang atas Timnas U-23 Indonesia dengan skor akhir 2-1 pada pertandingan babak penyisihan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Rabu (15/8/2018).

Gol Palestina dicetak oleh Oday Dabbagh pada menit ke-16 dan Mohamed Darwish (51').

Adapun gol balasan Indonesia dicetak oleh Irfan Jaya (23') Dengan hasil ini, Palestina berada di puncak klasemen Grup A dengan raihan 7 poin sementara Indonesia berada pada posisi ketiga dengan raihan 3 poin, selisih tiga angka dari Hong Kong.

Berbicara mengenai Palestina, tahukah jika Indonesia memiliki bangunan rumah sakit di sana?

Baca juga : Padukan Banyak Konsep, Ini Dia Hunian Kalem dan Tenang Milik Boy William!

Rumah Sakit Indonesia (RSI) ini berdiri megah dijalur Gaza dengan menempati tanah seluas 16.261 meter persegi.

Menariknya, bangunan ini berasal dari sumbangan masyarakat Indonesia menengah ke bawah.

Pembangunannya pun dilakukan oleh relawan dari Indonesia.

Rumah sakit Indonesia
dok. dakta.com

Rumah sakit Indonesia

Baca juga : Dikenal Murah, Berikut Tips Memilih Kayu Peti Kemas untuk Furnitur

Arsitektur bangunan ini pun terlihat unik, jika dilihat dari atas maka akan membentuk persegi delapan dan disusun oleh batuan-batuan yang nampak indah dan memukau.

Editor : Alfa

Baca Lainnya

Latest