Follow Us

House NA, Rumah Transparan Tanpa Privasi yang Ada di Tokyo

Agnes - Kamis, 30 Agustus 2018 | 14:40
House NA
mymodernmet.com

House NA

IDEAonline - Rumah merupakan area pribadi bagi para penghuninya, itulah mengapa digunakan dinding sebagai pembatas sekaligus pelindung dari dunia luar.

Namun bagaimana jika dinding yang digunakan bukan terbuat dari batuan dan semen, tetapi dari kaca?

Ya, dinding salah satu rumah yang ada di Tokyo ini terbuat dari kaca.

Bukan hanya pada jendela, tetapi seluruh bagian dinding.

Jadilah rumah ini adalah rumah transparan yang kita bisa melihat kegiatan penghuninya bahkan dari luar rumah.

Baca juga: Hanya Seluas 15 Meter Persegi, Karavan Ini Ternyata Memiliki Fasilitas Lengkap!

House NA
mymodernmet.com

House NA

Rumah ini bernama House NA dan dibangun oleh Arsitek Sou Fukimoto.

Bangunan transparan ini memiliki luas 85 meter persegi dan terinspirasi dari nenek moyang bangsa manusia yang mendiami pohon.

Dikutip dari laman Bored Panda, Sou Fujimoto mengatakan.

"Titik yang menarik dari sebuah pohon adalah tempat-tempat ini tidak terisolasi secara hermetis namun terhubung satu sama lain dalam relativitas uniknya."

"Untuk mendengar suara seseorang dari seberang dan atas, melompat ke atas cabang lain, diskusi berlangsung di seberang cabang anggota dari cabang yang terpisah."

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest