IDEAonline -Apapun yang dikerjakan, terkadang kita tak sengaja duduk di meja kerja, entah sedang minum kopi, baca buku, atau sekedar mengirim email dari laptop.
Meja kerja di rumah kini terasa penting, apalagi di masa pandemi seperti sekarang.
Saat ini, bekerja di rumah sudah bukan hal yang aneh. Entah bekerja penuh waktu, bekerja sambilan, atau menyelesaikan beberapa pekerjaan kantor.
Seringkali IDEA lovers tidak bekerja tapi melakukan pekerjaan yang membutuhkan ruang yang menyerupai ruang kerja, misalnya menemani anak belajar atau sekedar membaca buku.
Berikut beberapa gagasan tentang meja kerja, mulai dari yang bersifat santai dan informal, sampai yang memang secara khusus difungsikan sebagai meja kerja formal di dalam rumah.
Meja Kerja Lesehan
Meja pendek yang tidak dilengkapi kursi, bisa digunakan untuk IDEA lovers yang sering melakukan pekerjaan yang sifatnya berkelompok atau bersama-sama, tidak terlalu serius, dan tidak untuk jangka waktu panjang.
Baca Juga: Hasilnya Bisa Fantastis, Ubah Tampilan Rumah dengan Softfurnishing Ini
Bekerja dengan posisi duduk lesehan (duduk di lantai) pada dasarnya tidak memungkinkan untuk berlama-lama.
Karena punggung tidak disangga oleh sandaran yang memadai, posisi ini menyebabkan tubuh akan cepat merasa lelah.
Di sisi lain, bekerja dengan meja pendek memiliki kelebihan karena pengguna bebas bergeser posisi duduk, sehingga bekerja atau belajar bersama terasa lebih nyaman dan santai.
Mengutip dariTabloid Rumahedisi229, pilihlah satu sudut kecil pada ruang tertentu yang tidak digunakan, dan dalam waktu singkat kita bisa menciptakan ruang kerja tersendiri di sini.
Meja Kerja Santai
Meja santai seperti ini sebetulnya bukanlah meja untuk murni bekerja, tapi lebih sebagai tempat untuk membaca santai.
Kalau toh harus menulis atau menggunakanlaptop, si pengguna tidaklah duduk serius dalam jangka waktu lama.
Meja kerja santai seperti ini dapat dipadukan di dalam ruang keluarga, sehingga IDEA lovers tidak membutuhkan ruang tambahan atau ruang terpisah untuk meja kerja ini.
Namun karena sifatnya yang menyatu, maka agak sulit bagi penggunanya untukberkonsentrasi bekerja penuh di meja kerja jenis ini.
Meja Kerja Berdiri Sendiri
Meja kerja yang berdiri sendiri seperti ini, sebaiknya didesain lebih baik.
Baca Juga: Simulasi Menghitung Cicilan KPR Ideal agar Tak Berpotensi Kredit Macet
Karena pada dasarnya meja kerja ini adalah bagian yang tidak terpisahkan dari ruang di mana meja kerja ini ditempatkan.
Bahkan meja ini bisa menjadi pusat perhatian di dalam ruang.
Kalau ruangnya bergaya klasik, kita pilihkan meja kerja dengan langgam klasik yang sesuai, sehingga meja kerja ini tetap tampak harmonis di dalam ruang.
Ini mengingat meja kerja tersebut tidak memiliki batas dengan ruang di mana dia diletakkan.
Karena menjadi pusat perhatian, penempatan buku dan kerapian meja tersebut perlu diperhatikan.
Meja Kerja pada Dinding
Bekerja di rumah dan berkonsentrasi penuh pada pekerjaan dapat dilakukan pada jenis meja kerja yang ditempelkan pada dinding seperti ini.
Dinding yang dilekatkan meja di depannya memungkinkan pengguna tidak terganggu dengan aktivitas yang berseliweran di depan mata.
Kelebihan lain dari menempelkan meja kerja ke dinding adalah pemanfaatan bidang dinding yang cukup luas untuk berbagai alat tulis, rak buku, sampai papan tulis atau papan pengingat.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #rumahtropis
(*)