Bebaskan Panas, Asap, dan Bau, Ini Cara Pasang Exhaust Fan di Plafon untuk Dapur yang Tak Punya Ventilasi

Rabu, 14 Juli 2021 | 18:31
Kompas.com

Panas. asap, dan bau, ada di dapur dengan pengudaraan tak baik. Exhaust fan solusinya.

IDEAOnline-Jangan putus asa jika dapur panas dan bau karena tak bisa bikin ventilasi. Pasang saja exhaust fan di palfon.

Keterbatasan lahan dan posisi bangunan kerap menjadi alasan tidak terdapatnya ventilasi atau jendela sebagai salah satu syarat sehat bagi sebuah dapur.

Melaiui ventilasi atau jendela, udara panas yang dicemari bau tak enak, dapat terbuang lalu terganti udara baru dari luar.

Baca Juga: Apa yang Harus Dilakukan Usai Dapat Vaksin Pertama? Warga Se-Indonesia Coba Catat 5 Hal Ini Agar Tidak Lupa

Baca Juga: Jangan Buang Tenaga dan Waktu untuk Bersihkan Dapur, Kenali 3 Jenis Noda yang Ternyata Harus Dibersihkan dengan Cara Berbeda-beda

Namun, bagaimana jika di ruang dapur tidak memungkinkan hadirnya ventilasi? Bagaimana caranya udara dapat berganti?

Exhaust fan, jalan keluarnya.

Fungsi exhaust fan hampir sama dengan jendela, yaitu sebagai jalur sirkulasi udara, hanya saja cara kerjanya ditunjang tenaga istrik.

Exhaust fan akan mengisap udara panas, termasuk asap dan bau dari dalam ruang lalu membuangnya ke luar ruang.

Bersamaan dengan itu, exhaust fan juga menarik udara segar dan luar ruang untuk dimasukkan ke dalam ruang.

BP Guide

Exhaust fan yang dipasang di plafon jadi solusi dapur tanpa ventilasi atau jendela.

Menurut letaknya, ada tiga tipe exhaust fan yaitu wall mount untuk dinding, window mount untuk jendela, dan ceiling mount untuk plafon.

Jika dipasang di dinding, bagian belakang dinding harus area terbuka, misalnya halaman atau teras.

Jika dipasang di jendela yang berkaca, setidaknya kacanya setebal 3mm hingga 7mm.

Nah, jika dapur tidak berjendela karena bagian kanan, kiri, dan belakang menempel ke dinding rumah tetangga atau bangunan lain, maka exhaust fan harus dipasang di plafon sehingga disebut juga ceiling ventilating fan.

Baca Juga: Ternyata Semudah Itu, Hanya Bermodalkan Gelas Ibu-ibu Bisa Menajamkan Pisau dalam Sekejap!

Baca Juga: Kesalahan Bertahun-tahun, Ternyata Warna Kuning pada Spons Pencuci Piring Bukan untuk Membersihkan

Exhaust fan yang dipasang di plafon dilengkapi pipa atau ducting untuk meneruskan udara ke luar ruangan melalui lubang di bawah atap.

Walau dapur ada jendela, dan kompor juga telah ada cooker hood yang mengisap asap masakan, namun jika dirasa perlu, pasanglah juga exhaust fan.

Kemampuannya mengisap udara panas dan bau dari dapur sambil mengambil udara baru dari luar akan membuat udara di dapur mengalir lancar.

Seperti kita tahu, panas, asap, dan bau menjadi kondisi khas dapur yang sering membuat penggunanya tak betah berlama-lama beraktivitas di dalamnya.

Tribunnews.com
Shutterstock

Exhaust fan mengisap bau dan udara kotor dan menggantinyya dengan udara segar.

Panas berasal dari api kompor yang terbawa udara yang berputar-putar di ruang dapur.

Bau tak enak bisa berasal dari tempat sampah yang menampung sisa bahan mentah dan sisa makanan.

Sedangkan asap, ada akibat berlangsungnya proses memasak, yang bisa tertinggal lama di area dapur bahkan bisa mencemari seisisi rumah.

Keadaan ini, selain menyesakkan pernapasan, juga mencemari kualitas udara di rumah.

Itulah yang mungkin terjad! jika sirkulasi udara di dapur tidak baik.

Nah Idea Lovers tak perlu putus asa lagi jika punya dapur yang tak bisa menghadirkan ventilasi. Exhaust fan bisa jadi solusinya.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih! Ini 4 Karakter yang Harus Dimiliki oleh Material Backpanel Dapur

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya