IDEAonline-Berkat warna dan wanginya yang khas, banyak yang manfaatkan daun pandan untuk menambah aroma dan mempercantik tampilan hidangan.
Selain keduanya, apa saja kandungan dan manfaat daun pandan?
Pandan adalah tanaman herbal yang sering digunakan sebagai bumbu dalam berbagai hidangan Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Daunnya panjang dan runcing, berwarna hijau gelap, serta memiliki tepi yang bergerigi.
Daun pandan segar biasanya tidak dikonsumsi langsung, melainkan dimasak bersama bahan makanan lain untuk menciptakan aroma khas.
Selain dalam bentuk daun segar, pandan juga kerap digunakan dalam bentuk bubuk, pasta, atau minyak esensial.
Tanaman ini merupakan sumber serat, vitamin, dan mineral. Selain itu, IDEA lovers juga bisa mendapatkan asupan karbohidrat dan bahkan protein dalam jumlah kecil dari tanaman ini.
MengutipTribunnews, meletakkandaun pandandi bawah kasur sebelum tidur bisa menghilangkan bau kamar tidur.
Kamar tidur yang tidak memiliki sirkulasi udara yang baik akan cepat bau.
Hal ini dikarenakan sinar matahari tidak bisa masuk ke dalam kamar.
Akibatnya lembap dan bau tidak sedap pun muncul dari kamar tidur.
Kamar tidur yang bau bisa membuat kesehatan terganggu dan pastinya bisa membuat satu anggota keluarga sakit-sakitan.
Adanya bau di kamar tidur juga menandakan banyaknya bakteri di sana.
Untuk itu, IDEA lovers bisa meletakkan daun pandan di bawah kasur.
Manfaat meletakkan daun pandan di bawah kasur adalah supaya kamar bisa tetap wangi dan terbebas dari bakteri dan bau.
Menghilangkan bau kamar dengan daun pandan ini sangat ampuh karena daun pandan memiliki bau khas yang alami.
Untuk mendapatkan manfaatnya, IDEA lovers bisa siapkan beberapa helai daun pandan dan potong kecil-kecil.
Kemudian, siapkan mangkok dan IDEA lovers bisa langsung meletakkannya di bawah kasur.
Selalu ganti daun pandan jika sudah mulai layu.
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving
(*)