Bocoran dari Desainer Interior, Ternyata Sliding Door dan Cermin Bisa Bikin Rumah Kontrakan Makin Lega, Ini Triknya!

Minggu, 19 Juni 2022 | 07:30
Kompas.com

Buat Visual Rumah Kontrakan Jadi Makin Lega, Wajib Tahu 4 Ide Ini!

IDEAonline -Banyak orang yang lebih memilih tinggal di rumah kontrakan karena biaya sewanya yang lebih murah, jauh jika dibandingkan harga beli rumah baru ataupun bekas.

Namun,IDEA lovers tentu tidak mau tinggal di rumah kontrakan selamanya, bukan? Oleh sebab itu, penting untuk menabungkan sedikit uangmu agar kelak IDEA loversbisa membeli sebuah rumah pribadi.

Sebelum memilih rumah kontrakan, pertamamenentukan lokasi rumah yang sesuai atau lokasi yang dapat mengakomodir segala aktivitas dengan mudah.

Misalnya saja, seperti rumah kontrakan yang berlokasi dekat dengan tempat kerjamu. Jika tidak ada, carilah lokasi yang dekat dengan fasilitas umum seperti stasiun, halte, terminal, pasar, dan lain-lain.

Tak hanya itu, memiliki kostan atau rumah kontrakan yang sempit bukan berarti halangan untuk berkreasi pada desain interior.

Baca Juga:Mega Build Indonesia 2022 Telah Dibuka! Bawa Persatuan Ekosistem Industri Pembangunan untuk Masa Depan

Baca Juga:Daya Tahannya Bisa Sampai 4 Bulan, Mulai Sekarang Lakukan Hal Ini Sebelum Telur Masuk Kulkas

Mainkan saja warnanya! Jaman dulu, orang terbiasa dengan penggunaan satu ruang untuk satu fungsi.

MelansirIDEA edisi 140, ini cara yang bisa dilakukan para desainer interior untuk menyiasati hunian sempit, IDEA lovers bisa tuangkan kerumah kontrakan atau kostanmasing-masing!

Dinding

Berikan sentuhan warna lembut pada dinding, seperti warna pastel dan warna natural untuk menghadirkan kesan lapang pada ruangan.

Contohnya, warna-warna yang mengarah ke putih, seperti varian putih (broken white, gading), krem, atau warna-warna pastel yang muda.

Selain memperluas ruangan, warna tersebut juga akan menimbulkan efek rileks dan nyaman. Begitupun jika ingin menggunakan wallpaper.

Foto Dok. iDEA

Buat Visual Rumah Kontrakan Jadi Makin Lega, Wajib Tahu 4 Ide Ini!

Baca Juga:Perhatian! Pecahan Telur yang Jatuh Jangan Langsung Dipel Begitu Saja, Sediakan Garam dan Kertas Koran

Baca Juga:Bahkan Bau Lemari dan Rambut Lepek Musnah dalam Sekejap, Ternyata Menaburkan Bedak Bayi Manfaatnya Banyak Banget!

Nurrizka, arsitek dari Vaastu Arsitektur Studio menyarankan, “Pilih wallpaper yang sifatnya gradasinya yang tidak terlalu ketara.

Yang penting warnanya kategori putih atau natural.”

Sebaliknya, jikaIDEA lovers menggunakan warna gelap pada dinding, justru ruang akan tampak sempit karena efek dari warna tersebut memberikan batasan.

JikaIDEA lovers ingin mengaplikasikan warna terang, sebaiknya hanya diterapkan pada salah satu sisi atau dinding saja.

Gunanya sebagai point of interest atau penanda di rumah kontrakanmu.

Misalnya untuk area ruang tamu menggunakan karpet dengan warna merah.

Karpet itu bisa digunakan sebagai penanda ruang, sehingga tidak perlu menggunakan sekat atau partisi yang mempersempit ruang.

Lantai

Gunakan lantai yang berwarna terang agar menimbulkan efek meluaskan.

Jika ingin kesan tak berbatas, samakan warna lantai dengan warna dinding.

Soal ukuran, pilih yang ukurannya besar, setidaknya 60 cm x 60 cm. Sebab, semakin kecil ukuran keramik, efeknya akan mempersempit rumah kontrakan, karena lantai ramai dengan garis-garis nat.

Plafon

Makin tinggi plafon, maka makin besar pula volume kostan, yang mengesankan ruang lebih lapang.

Gunakan warna-warna terang, seperti putih, warna netral, dan warna pastel untuk kesan plafon yang lebih tinggi.

Baca Juga:Bocoran dari Tukang Taman, Ini Alasan Kenapa Biaya Pembuatan Taman Kecil Mahal!

Baca Juga:Tunggu Apa Lagi, Segera Ambil Secangkir Air Garam Setiap Bangun Tidur, Batuk yang Meradang Jadi Sembuh Seketika!

“Warna plafon juga bisa disamakan dengan warna dinding.

Sehingga efek yang ditimbulkan akan lebih tinggi,” lanjut Nurrizka.

Jika berniat untuk menggunakan drop ceiling, sebaiknya berikan batasan tinggi paling tidak 15 cm.

Sehingga batas kesan visual di mata akan tampak lebih tinggi.

Furnitur

Untuk kesan yang ringan, furnitur yang berukuran besar sebaiknya menggunakan warna netral.

Namun,IDEA lovers juga dapat memanfaatkan furnitur sebagai penambah warna pada rumah kontrakan.

Misalnya, sebuah sofa berwarna solid yang berfungsi sebagai aksen di kostanmu.

Jika ini yangdipilih, gunakan karpet dengan warna netral atau warna pastel untuk menetralkan warnanya.

Tips lain

Selain warna, perhatikan juga hal berikut agar rumah kontrakan atau kostan berkesan lebih lega.

  • Jangan takut bermain dengan cermin.
  • Karena bayangan dari cermin itu sendiri akan menghasilkan tipu mata yang memberikan kesan luas.
  • Hindari model furnitur yang terlalu besar karena akan menimbulkan kesan penuh.
  • Jika ingin menempatkan sebuah sofa, padankan dengan kursi lain yang modelnya lebih ramping.
  • Banyak bukaan seperti jendela akan membawa view di luar masuk ke dalam sehingga mengurangi kesan sempit.
  • Pasang sistem pintu geser atau sliding door agar tidak banyak memakan tempat.
  • Pilih bentuk tangga yang simpel dari baja atau kayu agar tidak memberikan kesan berat pada ruangan.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya