Hati-hati Pakai Sabun yang Banyak Busa dan Air yang Terlalu Panas Bisa Menjadi Malapetaka, Kenapa?

Jumat, 24 Juni 2022 | 07:00
Freepik.com

Hati-hati Pakai Sabun yang Banyak Busa dan Air yang Terlalu Panas Bisa Menjadi Malapetaka, Kenapa?

IDEAonline -Mandi dan membersihkan diri adalah bentuk perawatan kulit harian yang memberikan begitu banyak manfaat.

Kegiatan ini tampaknya sepele karena semua orang melakukannya setiap hari. Namun, apakah IDEA lovers yakin sudah melakukannya dengan cara yang benar?

Jika IDEA lovers merasa cara mandi IDEA lovers selama ini sudah tepat, coba direnungkan ulang. Pasalnya, mandi tidak hanya soal membilas tubuh dan menggosokkan sabun serta sampo.

Ada banyak faktor yang memengaruhi seberapa bersih tubuh IDEA lovers setelah mandi.

Ditambah lagi, beberapa kesalahan saat mandi justru berisiko mengakibatkan kulit kering serta iritasi.

Melansir dari Bright Side, berikut 5 kesalahan yang sering IDEA lovers lakukan saat mandi.

Baca Juga:Rumah Yusuf Mansur Didemo, Buntut Investasi Batu Bara 13 Tahun Silam, Ini Dia Penampakan Rumahnya yang Mewah Banget!

Baca Juga:Tak Perlu Tunggu Tukang, Para Suami Mesti Tahu Cara Agar Paving Kuat dan Tahan Lama, Segini Takaran Materialnya!

1. Air terlalu panas

Mandi pakai air hangat malam-malam tentunya sangat menyegarkan.

Namun, ingat suhu air tidak boleh terlalu panas.

Efek sampingnyakulit jadi kering dan bersisik, karena air panas mengikissebum atau minyak alami di permukaan kulit yang fungsinya melembapkan.

Bahkan, yang lebih parahnya dapatmeningkatkan aliran darah yang sering menyebabkan eritema (kulit kemerahan), radang, dan ruam.

Mandilah pakai air dengan suhu 35-40 derajat celcius untuk kulit yang sehat.

2. Pakai sabun yangbanyak busanya

Baca Juga:Lama Tak Terdengar Ternyata Sedang Banting Tulang Demi Ayahnya yang Sakit, Sony Wakwak Justru Ketahuan Jual Rumah dari Syahrini

Baca Juga:Audy Item Percaya Sang Suami Hanya Membela Diri Saat Ceritakan Kasus Penganiayaan Iko Uwais dengan Desainer Interior, Buntut Panjang Biaya Desain Rumah!

Mungkin IDEA lovers beranggapan, semakin banyak busa sabun maka semakin bersih kulit IDEA lovers.

Padahal sebaliknya, sabun mandi yang terlalu banyak menghasilkan busa tidak bagus untuk kulit.

Busa sabun berasal dari bahan kimia surfaktan, sepertisodium lauryl sulfateatausodium laureth sulfate.

Apabila tidak dibilas dengan baik, sisa-sisa bahan kimia ini dapat menumpuk di permukaan kulit dan terserap.

Selain itu, juga bisa mengikissebum sehingga kulit kira kering, kasar, dan mudah iritasi.

3. Jarang mengganti spons mandiSponsmandi yang jarang diganti sangat cocok untuk pertumbuhan bakteri dan jamur.

Sebaiknya gantisetiapsebulan sekali, lalu setelah dipakai mandi sebaiknya dikeringkan.

4. Mandi terlalu lama

Baca Juga:Gunting Tumpul Meresahkan! Begini Rahasia para Koki Agar Gunting Bisa Tajam dengan Modal Sabun Cuci Piring

Baca Juga:Istri Masak Jadi Enggak Habis-habis, Begini Cara Mudah Ini Agar Gas Tetap Irit, Pengeluaran Tetap Hemat!

Para wanita biasanya suka berlama-lama di kamar mandi sambil melakukan perawatan tubuh.

Misalnya, pakai lulur mandi atau berendam dibathtubpakai minyak aromaterapi.

Hal ini tentunya boleh-boleh saja, tapi jangan terlalu sering, ya!

Mandi terlalu lama membuat kulit kering, ruam, dan gatal-gatal.

Durasi mandi yang ideal adalah sekitar 10 menit.

5.Mengeringkan tubuh pakai handuk dengan kasar

Setelah mandi keringkan tubuhpakai handuk berbahan lembut dan jangan digosok dengan kasar sampai kering total.

Sisakan sedikit kelembapan lalu aplikasikan lotion agar kulittetap halus dan sehat.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya