5 Ide Renovasi Kamar Kos Mungil, Budgetnya Minim, Yuk Contek!

Jumat, 05 Oktober 2018 | 19:15
pcismuse

Ide renovasi kamar kos bisa dilakukan dengan mudah seperti dengan mengganti warna sarung bantal

IDEAonline- Ide renovasi tak hanya sebatas pada bangunan rumah.

Kamar kost juga bisa diolah dengan beragam ide renovasi.

Ide renovasi kamar kos dituangkan agar kamar kos bisa menjadi tempat yang paling nyaman.

Hal ini mengingat kamar kos adalah rumah kedua bagi perantau.

Setelah pulang bekerja atau kuliah, kamar kost ini akan menjadi tempat istirahat yang sempurna bagi kita.

Walaupun kamar kost biasanya tidak memiliki ukuran yang luas, kamu bisa menjadikan kamar kost ini sebagai ruangan yang sangat nyaman dengan beragam ide renovasi.

Dengan kamar kos yang nyaman, kamu tidak akan mendapatkan suasanya yang bosan.

Pinterest
Pinterest

Ide renovasi kamar kos yang bisa dilakukan adalah dengan mengganti warna cat dinding.

Baca Juga : Inspirasi Desain Rumah Berkonsep Split Level, Tampak Luas dan Lega

Untuk mengaplikasikan ide renovasi kamar kos menjadi nyaman dan menark, banyak hal yang bisa dilakukan.

Tidak perlu menggunakan biaya berlebih, melalui 5 ide renovasi kamar kost ini, kamu bisa mendapatkan suasana yang berbeda dari kamar kostmu yang mungil.

Bagaimana caranya?

Simak 5 ide renovasi kamar kost sempit dengan budget minim berikut ini.

Baca Juga : Ide Renovasi Kamar Anak @susanti73, Hasil Akhirnya Bikin Pangling

zara home

Ide renovasi kamar kost

1. Menggunakan sprei atau selimut unik

Jika kamu hanya menggunakan selimut atau sprei polos di kamar kost, kamu sebaiknya ganti dengan sprei dan selimut yang menggunakan beragam motif dan warna.

Kamu bisa saja menggunakan motif floral yang menimbulkan kesan kamar yang segar.

Atau bisa saja bermain dengan motif polkadot atau bermain dengan corak warna-warna cerah.

Namun ada yang perlu kamu perhatikan, jangan menggunakan motif yang terlalu ramai.

Hal ini membuat justru kesan penuh dan membuat kamar kost semakin terkesan sempit.

Baca Juga : 4 Ide Renovasi Kamar Mandi, Budget Murah di Bawah Rp 1 Juta!

to become mum

Ide renovasi kamar kost

2. Menggunakan wallpaper

Selain bermain pada sprei dan selimut, kamu juga bisa menambahkan wallpaper atau kertas dinding pada kamar kostmu.

Yang harus kamu perhatikan adalah kamu hanya perlu memilih wallpaper atau sprei dan selimut.

Pilih salah satu saja akan tidak membuat kamar menjadi penuh dengan motif.

Pemasangannya juga mudah, kamu hanya perlu menempelkan wallpaper pada dinding dan juga wallpaper ini bisa diganti jika kamu sudah bosan dengan motif dan warnanya.

Saat ini jenis dan motif wallpaper dapat dengan mudah kamu temukan di pasaran.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Hadap Barat, Tanah Menyempit di Bagian Belakang

souq.com

Ide renovasi kamar kost

3. Kreasikan foto-foto milikmu

Jika kamu punya banyak foto yang terdapat di smartphone atau laptop, bisa banget nih kamu print dan gantung atau tempel di dinding.

Tidak perlu menggunakan bingkai, kamu bisa menempelnya langsung di dinding kamar yang kosong namun dengan penataan yang terkesan sembarang.

Penataan yang tidak simetris ini justru akan membuat foto-foto yang kamu tempel ini akan terlihat berbeda dan mencuri perhatian pada kamarmu.

Selain itu, kamu juga bisa menggantungnya dengan menggunakan tali dan jepitan kayu yang banyak dijual di pasaran.

Baca Juga : 3 Ide Renovasi Dapur dengan Budget di Bawah Rp 5 Juta, Yuk Coba!

dailycarepak

Ide renovasi kamar kost

4. Gunakan lampu yang unik

Selain menggunakan lampu kamar, kamu juga bisa menggunakan lampu hias kecil atau lempu meja yang bentuknya unik.

Lampu meja ini bisa kamu gunakan sebagai lampu tidur. Selain membuat kamar menjadi santai dan romantis, kehadiran lampu ini ternyata juga bisa membuat kamu tidur lebih nyenyak.

Baca Juga : Ide Renovasi Kamar Mandi, Cara Cermat Memilih Warna Dindingnya

thecreativescientist

Ide renovasi kamar kost

5. Buatlah mading sederhana yang menempel di atas meja belajar

Untuk mahasiswa, mading pada kamar kost menjadi satu hal yang sangat penting.

Alasannya karena bisa digunakan sebagai pengingat untuk tugas-tugas kuliah dan resolusi yang ingin kamu capai.

Namun kamu juga bisa membuat mading yang juga sekaligus digunakan untuk membuat kamarmu menjadi cantik.

Tidak perlu menggunakan beragam bahan, kamu hanya perlu kardus bekas dan hias dengan gambar-gambar serta kertas warna-warni.(*)

Baca Juga : Contek Ide Renovasi Rumah Tipe 36, Diubah Menjadi Dua Lantai

Editor : Alfa

Baca Lainnya