Dilansir dari SoraNews24, konsep menggabungkan film dengan mandi di luar ruang kali pertama digelar di London.
Saat itu para penggemar film biokop berendam di bak-bak pribadi sambil menikmati minuman bersama teman-teman.
Acara ini menjadi begitu terkenal dan dengan cepat berkembang, termasuk menggunakan lusinan bak mandi.
Acara ini dirancang untuk kelompok atau pasangan yang berminat.
Sementara sebuah atau dua buah layar besar dipasang untuk memutar film dengan sistem suara yang bagus agar penggemar film bisa menikmatinya.
Nah, untuk Bathtub Cinema di MAG Park, penyelenggara menyediakan 12 bak mandi bundar yang bisa untuk empat orang.
Acara yang digelar pada 17-19 Agustus ini menyajikan tiga film, yaitu Jumanji: Welcome to the Jungle, Baby Driver, dan Spider Man.
Untuk itu, penyelenggara mulai menjual tiketnya pada 28 Juli pukul 10 pagi waktu Jepang.
Bagi para peminatnya harus merogoh kocek sebesar 18.000 yen atau Rp 2,2 juta.