IDEAonline-Jika kamu mendapatkan inspirasi interior melalui instagram atau pinterest, mungkin kamu akan memperhatikan masuknya tanaman hias ke dalam ruangan di rumahmu.
Begitu juga kaum milenial yang sangat menyukai keindahan dan kesehatan.
Mereka pasti tidak akan melewatkan tanaman-tanaman hias di rumah mereka.
Kaum milenial ini juga terkenal karena keparaktisannya.
Mereka cenderung tinggal di sebuah rumah yang mungil atau apartemen.
Jadi tidak heran kalau mereka membutuhkan space dan tanaman hias yang tepat sebagai penghias di hunian mereka.
Dari ruang minimal yang terdapat kaktus hingga bantalan nuansa bohemian yang ditumbuhi semak-semak yang menggantung, tren membawa tanaman hijau ke dalam ruangan tentunya berubah dan semakin menampilkan keindahan.
Baca Juga : Kerai Kertas, Alternatif Ramah Lingkungan dan Berkelanjutan Pengganti Plastik
Tanaman dalam ruangan juga menjadi semakin populer karena generasi milenial ini tidak memiliki lahan yang cukup di rumah atau apartemen mereka.
Jadi mereka membawa dan beralih ke tanaman hias untuk membawa efek menenangkan dan kesegaran ke dalam rumah.
Tanaman yang cocok di hunian kaum milenial ini juga harus mudah perawatannya.