IDEAonline - Rumah yang berantakan akan membuat penghuninya tidak merasa nyaman.
Barang-barang yang berantakan sebaiknya memang disembunyikan atau disimpan.
Untuk menyimpan barang-barang setidaknya butuh lebih banyak furnitur penyimpanan dan butuh lebih banyak ruang.
Permasalahan membuat furnitur di ruang terbatas diatas oleh Arsitek Pursley Dixon dengan merancang sebuah townhouse.
Hunian tersebut dipenuhi dengan ide inspirasi desain menghemat ruang tanpa merusak tatanan rumah yang rapi.
Lalu bagaimana implementasinya?
Inilah 3 inspirasi desain menata ruang yang bisa kamu terapkan.
Baca Juga : Jessica Mila: Kak Gisel Baik Banget, Mantan Pacar Tanggapi Soal Gosip Gisel-Mischa yang Sering Jalan
1. Lemari dinding tempat menyimpan bumbu
Berharap dapur selalu bersih dan rapih tanpa dipenuhi berbagai sisa bumbu masak?
Kamu bisa membuat kabinet bumbu tersembunyi yang satu ini di rumah.
Berada di balik backsplash, kabinet ini ditutupi dengan sebuah lukisan minyak berengsel.
Dengan begitu, dapur akan terlihat cantik dengan kehadiran karya seni, dan bukan lemari bumbu.
2. Bar Tersembunyi
Baca Juga : Yuk Kenalan dengan Teknik Berkebun Terarium, Bisa Dipindah Sesuka HatiTidak ada bar di rumah? Tidak masalah.
IDEA Lovers tidak harus menjalani renovasi, atau membenahi ulang ruang makan atau dapur dengan furnitur tambahan.
Kamu bisa membuat dapur menjadi multifungsi dengan memfungsikan sebagai bar.
Gunakan panel kabinet berengsel berayun untuk bertindak meja bar yang menyajikan berbagai minuman untuk hangout bersama teman-teman di rumah.
Baca Juga : 4 Inspirasi Desain Rak Buku Hunian Minimalis, Bikin Kamu Betah Baca
3. Sembunyikan TV Dibalik Lukisan
Baca Juga : Kesal Rumah Bocor Saat Musim Hujan? Yuk Cegah dengan 4 Cara Ini
Pernahkah kamu terpikir untuk tidak menambahkan televisi di ruang tamu karena ruangnya sudah penuh dan sempit?
Kamu sebenarnya tak usah khawatir karna ada solusinya.
Kamu bisa menyontek ide peletakan televisi dinding dengan cara ini.
Sama seperti kabinet bumbu, coba sembunyikan televisimu di balik sebuah lukisan dengan panel ganda.
Ruangan tetap terlihat cantik tanpa kesan ramai dan penuh.
Baca Juga : Bikin Mandi Jadi Relax, 5 Inspirasi Kamar Mandi Rustic Ini Bersahaja Tapi Elegan
Mana yang jadi favoritmu, IDEA Lovers? (*)