Namun, di sebuah ruang yang sudah banyak memiliki motif, sebaiknya pilih bantal yang polos.
Baca Juga : Tak Monoton, Intip Inspirasi Desain Ruang Keluarga Penuh Dekorasi
Si bantal akan lebih menonjol dan menjadi jeda yang dapat sejenak mengistirahatkan mata setelah melihat berbagai motif di dalam ruang.
Sebaliknya, di ruang yang cenderung polos, bantal bermotif dapat hadir sebagai elemen yang mampu mencuri perhatian.
4. Pertimbangkan perlakuan yang akan diterima si bantal
Apakah bantal kursi akan senantiasa dipeluk-peluk?
Atau bantal kursi berfungsi menjadi pajangan yang jarang disentuh?
Baca Juga : Uniknya Inspirasi Desain Interior Restoran Makanan Palembang, Konsepnya Berbeda di Setiap Lantai
Pertimbangan ini berkaitan dengan pemilihan jenis bahan dan model bantal.
Jika bantal berisiko kotor, pilih bahan yang mudah dicuci seperti katun.
Pilih pula model sarung bantal yang mudah dilepas.
Bila bantal lebih sebagai penghias, bolehlah kamu memilih bahan sutera halus yang berbordir cantik.