Follow Us

Mau Renovasi Rumah Sebaiknya Jangan Saat Istri Hamil, Benarkah?

Alfa - Rabu, 06 Maret 2019 | 11:30
Dari sisi logika dan akal pikiran, nasihat mengenai larangan renovasi saat ada ibu hamil di rumah bukanlah suatu hal yang bersifat mistis.
www.iamhome.com.au

Dari sisi logika dan akal pikiran, nasihat mengenai larangan renovasi saat ada ibu hamil di rumah bukanlah suatu hal yang bersifat mistis.

IDEAonline - Menurut nasihat orang tua zaman dulu, sebaiknya tidak merenovasi rumah saat istri sedang hamil.

Pamali katanya.

Namun, bagaimanakah menurut aturan Feng Shui?

Dalam kemajemukan budaya masyarakat Indonesia, sering mendengar berbagai pantangan yang berkaitan dengan nilai kehidupan.

Pantangan yang dimaksud ada yang bisa diterjemahkan dengan baik sebagai suatu nasihat bijak, tapi ada pula yang bersifat dogmatis dan sulit diterima akal sehat karena dibumbui dengan cerita mistis.

Apapun larangannya, jika dikaji lebih dalam, di dalam setiap pantangan sebenarnya banyak terselipkan nasihat bijak tentang baik buruknya tindakan yang dilakukan.

Baca Juga : Begini Cara 5 Tata Ruang A la Feng Shui Agar Hembuskan Aura Positif

Berbagai hal menyangkut rumah juga tak luput menjadi objek yang mendapat pantangan.

Salah satu pantangan yang bersifat nasihat dan masih cukup populer hingga saat ini adalah tentang pantangan merenovasi rumah di saat ada anggota keluarga di rumah yang sedang hamil, seperti istri pemilik rumah.

Menurut nasihat tersebut, apabila hal ini dilakukan, dikhawatirkan akan menimbulkan dampak yang tidak baik bagi si janin dalam kandungan, seperti keguguran, lahir prematur, lahir cacat, bahkan hingga meninggal.

Jika mendengar akibat dari pantangan tersebut, tentunya rasa ngeri dan khawatir akan muncul seketika.

Baca Juga : Begini Cara Menata Taman Rumah dengan Feng Shui Sesuai Mata Angin (II)

Padahal, kebenarannya belum bisa dipastikan.

Maka, mengkaji pantangan tersebut dari berbagai aspek adalah cara bijak menanggapi nasihat ini.

Dari sisi logika dan akal pikiran, nasihat mengenai larangan renovasi saat ada ibu hamil di rumah bukanlah suatu hal yang bersifat mistis.

Namun, nasihat tersebut lebih kepada suatu pemikiran jenius yang dibuat atas dasar pengalaman dan perhitungan tentang suatu dampak akibat dari tindakan yang dikerjakan.

Kondisi ibu hamil dan janin yang dikandungnya sangat sensitif terhadap keadaan lingkungan.

Baca Juga : Mau Renovasi Dapur? Perhatikan 6 Tips Ini Agar Hasilnya Optimal

Apabila lingkungannya tenang, maka pertumbuhan dan kejiwaan janin beserta ibunya pun akan berkembang secara wajar.

Namun, apabila berada dalam lingkungan yang penuh kegaduhan tentunya akan mendapat dampak yang tidak baik pula.

Banyak kegaduhan yang bisa muncul saat rumah sedang direnovasi.

Kegiatan-kegiatan tukang saat merobohkan dan melobangi dinding ataupun saat memaku dan menggergaji dapat menimbulkan situasi yang tidak menyenangkan bagi ibu hamil dan janinnya.

Suara gaduh yang kadang mengejutkan ini akan berdampak sangat tidak baik bagi kejiwaan sang ibu, sehingga akan mempengaruhi perkembangan janin yang ada di dalamnya.

Baca Juga : 9 Tips Agar Saat Renovasi Rumah Tak Membuat Hidup Jadi Stress

Tak hanya kegaduhan yang ditimbulkan saat proses renovasi berlangsung.

Debu, bau, dan udara kotor yang ditimbulkan dari kegiatan pembangunan rumah juga akan berpengaruh negatif bagi kesehatan ibu hamil.

Selain itu, faktor lingkungan yang tidak rapi dapat membuat emosi ibu hamil menjadi tidak stabil.

Berbagai dampak negatif inilah yang diperkirakan sebagai asal muasal adanya pantangan merenovasi rumah saat istri penghuni rumah sedang hamil.

Pantangan ini dibuat demi keselamatan dan kebaikan penghuni yang sedang hamil.

Baca Juga : Kamar Tidur Jangan Bersebelahan Dapur, Inilah Solusi Secara Feng Shui

Sementara itu, jika ditanya, bagaimana pandangan ilmu Feng Shui mengenai pantangan merenovasi rumah saat istri sedang hamil?

Menurut Mas Dian MRE, praktisi Feng Shui, jawabannya tidak bisa dipaparkan dengan tegas.

Hal ini karena tidak ada ilmu Feng Shui yang menjelaskan permasalahan pantangan ini secara detail.

Pada dasarnya Feng shui sebagai ilmu arsitektur dari budaya Tiongkok tempo dulu, lebih banyak menjelaskan tentang aturan tata letak bangunan.

Baca Juga : 5 Rahasia Buat Kamar Tidur Terasa Lebih Romantis Menurut Feng Shui

Sedangkan di sisi lain, berbagai pantangan ataupun nasihat-nasihat bijak adalah bagian dari perjalanan kebudayaan masyarakat.

Namun, bila alasan dibalik pantang merenovasi rumah saat istri hamil bisa masuk akal secara logika dan dapat dijelaskan dengan akal sehat, maka ilmu Feng Shui pun tidak akan membiarkan pantangan tersebut menjadi suatu mitos semata.

Jika memang masuk akal, tidak ada salahnya jika pantangan atau nasihat tersebut dijadikan sebagai acuan dan pertimbangan, demi kebaikan dan keselamatan ibu hamil dan janinnya.

Bagi sebagian orang, pantangan ini mungkin tidak akan berdampak besar karena mereka dikaruniai tubuh dan jiwa yang kuat.

Namun, bagi kaum ibu yang bertubuh lemah tentunya akan berakibat fatal bagi ibu dan janinnya.

Jadi, tidak ada salahnya pantangan ini dipraktikkan pada kehidupan sehari-hari. (*)

Baca Juga : Berada di Tengah Gurun, Bandara Baru Israel Ini Terbukti Mampu Menghalau Panas

Editor : Alfa

Baca Lainnya

Latest