Follow Us

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Takjub Melihat Ruangan Ketua DPR, Ada Ruang Rahasia!

Hikmah - Senin, 18 Maret 2019 | 08:00
Raffi Ahmad dan keluarga bersama Ketua DPR RI Bambang Soesatyo
instagram @bambang.soesatyo

Raffi Ahmad dan keluarga bersama Ketua DPR RI Bambang Soesatyo

IDEAonline - Belum lama ini, Raffi Ahmad dan Keluarganya diajak berjalan-jalan dengan Presiden Republik Indonesia Jokowi dan Ibu Iriana ke Istana Presiden.

Kini, mereka diajak untuk menjelajahi ruangan dari ketua DPR RI Bambang Soesatyo yang berada di Senayan, Jakarta Selatan. Keluarga kecil ini juga disambut langsung oleh Bambang Soesatyo saat datang ke ruangannya.

Bagaimana kemewahan ruangan dari Ketua DPR RI ini? Yuk, simak IDEA Lovers!

Baca Juga : 12 Tips yang Bisa Diterapkan untuk Menata Ruang Berukuran SempitWalaupun disebut sebagai ruang kerja, nyatanya tempat kerja Ketua DPR-RI ini dibagi menjadi lima ruangan mewah.1. Ruang Rapat Pimpinan

Ruang rapat pimpinan
Youtube Rans Entertainment

Ruang rapat pimpinan

Ruangan ini menjadi tempat untuk mengadakan rapat dengan pimpinan setiap ketua bagian.Ruang rapat yang didominasi oleh warna cokelat ini sangat luas dengan meja panjang dan banyaknya kursi.

2. Ruang Kerja Pribadi

Ruang Kerja Pribadi
Youtube Rans Entertainment

Ruang Kerja Pribadi

Untuk masuk ke ruangan ini, Bambang Soesatyo harus menggunakan pengaman sidik jari.

Baca Juga : 5 Kesalahan yang Biasa Dilakukan Saat Pindah Rumah dan Solusinya

Ruang kerja pribadi
Youtube Rans Entertainment

Ruang kerja pribadi

Berbeda dengan Ruang Rapat Pimpinan, ruangan ini didominasi dengan warna putih.Terdapat meja kerja lengkap dengan kursi dan sofa berwarna putih.

3. Ruang Pertemuan Khusus

Ruang pertemuan khusus
Youtube Rans Entertainment

Ruang pertemuan khusus

Untuk masuk ke ruang pertemuan khusus, ternyata ada sebuah pintu rahasia yang menyerupai dinding.Ruangan ini lebih kecil dari ruangan sebelumnya.

Ruang Pertemuan Khusus
Youtube Rans Entertainment

Ruang Pertemuan Khusus

Baca Juga : Hunian Ini Dibangun dengan Atap Terbalik untuk Membuat Kolam Renang

Pada ruangan ini, terdapat banyak foto dari Bambang Soesatyo.Ruangan pertemuan khusus yang dominasi dengan warna kuning muda ini digunakan untuk melakukan lobi.

4. Ruang Makan

Ruang makan
Youtube Rans Entertainment

Ruang makan

Ruang makan ini bisa dibilang tak terlalu luas, dan tidak jauh berbeda dengan ruang pertemuan khusus. Di dalam ruangan ini terdapat meja makan besar dengan tujuh buah kursi berwarna putih.

Baca Juga : Bagus untuk Tanaman, Inilah Cara Buat Kompos di Rumah dengan Sisa Makanan Tanpa Berbau

Meja makannya pun terbuat dari marmer dengan berwarna senada.Ruangan ini terkesan elegan dengan cat dinding berwarna coklat muda.

5. Ruang Kendali

Ruang Kendali
Youtube Rans Entertainment

Ruang Kendali

Ruangan kelima yang termasuk bagian ruangan Ketua DPR-RI adalah Ruang Kendali.Terdapat satu meja panjang berwarna putih dan banyak kursi hitam di dalamnya.

Baca Juga : Keramika 2019, Pameran Keramik Terbesar Sebagai Upaya Dorong Dunia Industri Keramik di Indonesia

Ada juga kursi mewah khusus untuk menerima tamu duta besar.

Dengan segala kemewahan dan fasilitas canggih di ruangan Ketua DPR-RI ini banyak warganet yang membandingkannya dengan istana presiden.Menurut mereka, ruangan DPR-RI terlihat lebih mewah dari pada Istana Presiden, nih.Bagaimana menurutmu, IDEA Lovers?

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest