Material inovatif dari USG Boral-Jayaboard ini dapat mengatasi berbagai permasalahan dinding interior rumah dengan mudah.
IDEAonline -Beberapa masalah pada dinding seperti retak rambut dan bergelombang menjadi momok tersendiri dan sulit dihindari pemilik rumah.
Sejak lama, masyarakat memiliki presepsi bahwa dinding harus selalu keras dan berat.
Pola pikir itu membuat plester aci menjadi pelapis dinding interior hingga sekarang.
Padahal pengaplikasian plester aci membutuhkan waktu yang tidak sebentar dan sangat bergantung pada keahlian yang mengerjakan, agar hasilnya memuaskan.
Lalu bagaimana jika ternyata ditemukan hasil plester aci ini tidak sesuai keinginan Anda?
Bagaimana jika ternyata retak rambut, dan gelombang masih juga ditemui pada dinding interior rumah Anda?
Segala solusi atas masalah-masalah di atas dibahas secara mendalam pada acara Professional Talks EasyFinish™ oleh Jayaboard di Hotel Mulia, Jakarta, Kamis (25/4/2019).
Acara yang dihadiri oleh banyak praktisi dan developer properti ini berlangsung dengan hangat.
Terdapat beberapa narasumber, seperti Direktur Realti PT PP Properti Tbk Galih Saksono, Arsitek DGI Santoso Reksoprodjo, dan Project Manager PT Total Bangun Persada Ir Merdy Ardiansyah.
Para narasumber berbagi pengalaman menggunakan sistem EasyFinish™ pada proyek-proyek mereka.