Follow Us

Agar Home Office Efektif, Ini Inspirasi Peletakannya di Kamar Tidur

Johanna Erly Widyartanti - Senin, 14 Oktober 2019 | 19:30
Memadukan warna putih dan elemen kayu dalam home office.
www.home-designing.com

Memadukan warna putih dan elemen kayu dalam home office.

IDEAOnline-Idealnya, urusan kantor jangan dibawa pulang ke rumah.

Namun jika tak dapat dihindari, sudut kamar tidur pun dapat dijadikan ruang kerja mini di rumah.

Jika memang merupakan kebutuhan, bekerja di rumah tentu memiliki keleluasaan dalam hal waktu.

Kamu tak harus berangkat ke kantor sehingga dapat sekaligus mengawasi kegiatan anak di rumah.

Baca Juga: 6 Inspirasi Desain Ruang Kerja di Rumah Mungil, Nyaman dan Simpel!

Sangat efektif dan efisien.

Namun, bekerja di tengah aktivitas berumah tinggal, konsentrasi mudah terganggu.

Faktor kenyamanan inilah yang menjadi tantangan utama dalam mendesain ruang kerja di rumah.

Selain itu, agar betah kerja berlama-lama di rumah, ruang kerja pun harus didesain semenarik mungkin.

Home office yang nyaman tentu akan mendukung hasil kerja agar maksimal.

Baca Juga: Mulai dari Konsep Green Living hingga Bekerja di Rumah, Hunian Seperti Ini yang Cocok untuk Para Millenial!

Permainan detail warna dan bentuk dalam home office.
www.home-designing.com

Permainan detail warna dan bentuk dalam home office.

Tidak perlu menyediakan ruang dengan ukuran besar, ruang berukuran 2 m x 2 m pun sudah memadai untuk sebuah home office yang nyaman.

Luasan itu cukup untuk sebuah meja kerja dengan lebar 60 cm, kursi, dan lemari arsip (filing cabinet).

Dapat juga ditambahkan beberapa ambalan di atas meja kerja untuk meletakkan berbagai pajangan menarik, salah satunya adalah lampu meja dengan desain atraktif.

Beberapa trik perlu diterapkan untuk mengusir rasa bosan.

Cara yang paling mudah adalah dengan meletakkan ruang kerja di dekat jendela.

Baca Juga: 2 Inspirasi Desain Rak Multifungsi di Ruang Sempit Selebar 2 Meter

Furnitur simpel dan praktis untuk sudut kamar yang tak terlalu luas.
freshome

Furnitur simpel dan praktis untuk sudut kamar yang tak terlalu luas.

Pemandangan yang asri dan dinamis, efektif untuk memberikan rekreasi singkat bagi otak dan mata yang lelah bekerja.

Selain itu, kamu dapat menghias dinding menggunakan cat dinding, wallpaper, lukisan, maupun foto-foto sebagai pemompa semangat.

Jika kamu membutuhkan privasi dan tingkat konsentrasi yang tinggi, ruang kerja sebaiknya diletakkan terpisah dari ruang-ruang lain di rumah.

Namun, apabila luas rumah terbatas, kamu dapat menyatukan fungsi ruang kerja dengan ruang lain di rumah. Misalnya, ruangan kerja diletakkan di ruang keluarga dan kamar tidur.

Berikut ini beberapa inspirasi home office yang menyatu dengan kamar tidur.

Baca Juga: Furnitur Modular, Satu Benda Ragam Gaya Cocok untuk Rumah Mungil

Ringan Benderang

Di ruang kerja ini, warna putih terlihat mendominasi.

Warna putih diaplikasikan sebagai warna dinding, meja, kursi, karpet, dan keramik penutup lantai.

Secara psikologis, warna putih yang netral mampu menenangkan dan menghindarkan perasaan tertekan.

Lampu meja dan 2 buah gelas mungil dengan motif floral yang klasik menjadi ornamen yang cantik di sudut meja.

Untuk menghemat ruang, bagian bawah meja pun digunakan sebagai ruang simpan.

Baca Juga: Trik 'White on White' Beri Solusi agar Warna Putih Tak Membosankan

(kiri) Usung nuansa putih (kanan) ekplorasi desain kayu.

(kiri) Usung nuansa putih (kanan) ekplorasi desain kayu.

Kayu Bersolek

Siapa bilang material kayu tak bisa bersolek?

Dengan desain yang apik, kayu pun dapat tampil memukau, seperti pada desain ruang kerja ini.

Desain meja, lemari arsip, dan ambalan didesain khusus sehingga tampak menyatu dengan desain ruang secara keseluruhan.

Agar tidak terkesan berat, beberapa unsur warna ditambahkan di ruang ini.

Biru yang berasal dari dinding dan kursi, merah yang berasal dari buku, dan kuning yang berasal dari rangkaian bunga, menambah semarak ruang kerja yang dibuat menyatu dengan kamar tidur ini.

Baca Juga: 4 Kayu Solid Moncer untuk Furnitur, Simak Plus Minus Tiap Jenisnya!

Panel kaca menjadi pembatas imajiner.

Panel kaca menjadi pembatas imajiner.

Pembatas Imajiner

Kesan elegan yang formal langsung terasa ketika melihat home office ini.

Pelapis meja berwarna cokelat gelap, kursi krem dengan struktur metal, ditambah dengan keramik hitam sebagai penutup lantai,makin menguatkan kesan tersebut.

Dengan luasan 1,5 m x 1 m, pemilik rumah dapat dengan nyaman bekerja di ruang ini.

Di meja seluas 1 m x 0,6 inilah diletakkan berbagai alat kerja pemilik.

Dengan rak simpan di ujung kamar tidur, ambalan di atas meja kerja, dan beberapa foto di meja, ruang ini menjadi ruang yang nyaman untuk bekerja.

Untuk memberikan privasi bagi sang pemilik, pembatas ruang pun diberikan.

Sekilas memang pembatas itu tidak tampak.

Yang tampak hanyalah 2 buah panel kaca di kedua sisi dinding.

Panel kaca inilah yang menjadi pembatas imajiner yang memisahkan fungsi ruang kerja dengan kamar.

Baca Juga: Furnitur Ini Solusi Hemat Bagi yang Gampang Bosan Tatanan Interior

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest