Keramik adalah bahan penutup lantai yang paling umum digunakan.
Material ini punya kelebihan: harganya ekonomis; kaya pilihan motif dan warna; dan tahan lama.
Yang menjadi kekurangannya adalah bisa cacat atau tergores oleh benda berat.
Baca Juga: Bebas Rayap & Seret Saatnya Tinggalkan Kayu? Ini 5 Alasan Utamanya!
Kayu
Penutup lantai dari kayu tersedia dalam berbagai pilihan motif dan jenis kayu.
Kelebihannya adalah awet; bisa di-finishing ulang; dan mudah dibersihkan.
Sedangkan kekurangannya adalah kadang-kadang memuai atau menyusut; area lantai yang lalu lintasnya sangat ramai membutuhkan pengamplasan dan finishing ulang setiap beberapa tahun sekali.
Vinil
Penutup lantai yang terbuat dari PVC.
Kelebihannya adalah termasuk material yang awet; harganya ekonomis; mudah dibersihkan; dan kaya akan pilihan warna dan motif.
Sedangkan kekurangannya adalah dudah tergores dan mudah cacat oleh benda berat.