Follow Us

Apa Beda Daylight dan Cool White? Plus Minus Lampu dengan Cahaya Putih

Johanna Erly Widyartanti - Sabtu, 14 Maret 2020 | 07:00
Cahaya lampu putih memberikan kesan bersih dan steril. Berikan aksen pada objek agar ruang tak terkesan flat.
apartment therapy

Cahaya lampu putih memberikan kesan bersih dan steril. Berikan aksen pada objek agar ruang tak terkesan flat.

Tidak seperti sinar kuning, sinar putih tidak merangsang perubahan mood.

Keadaan seperti ini menyebabkan suasana yang terbentuk menjadi lebih formal, monoton, dan sepi.

Kendati demikian suasana ini penting untuk menjaga konsentrasi tetap stabil.

Karakter sinar putih yang dingin dan mengisolasi menyebabkan orang-orang di dalam ruang lebih suka bersosialisasi untuk membuat suasana lebih hangat dan nyaman.

Meski dalam hal pembentukan suasana sinar putih tidak “seunggul” kuning, lampu ini tetap banyak digunakan.

Baca Juga: Trik 'White on White' Beri Solusi agar Warna Putih Tak Membosankan

Baca Juga: Tak Sekadar Terang, Ini 3 Kunci Sukses Mengatur Cahaya Lampu

Lampu pedant dengan warna lampu putih. Desain cantik dan beragam kurangi kesan monoton pada ruang.
Dok. Ligman

Lampu pedant dengan warna lampu putih. Desain cantik dan beragam kurangi kesan monoton pada ruang.

Ruang-ruang servis seperti kamar mandi, gudang, garasi, biasa dipasangi lampu putih karena membuat setiap sudut tampak jelas.

Selain itu memang diharapkan seseorang tidak berlama-lama di dalam ruang-ruang tersebut.

Jika tidak ingin tamu tinggal terlalu lama di rumah, pasang saja sinar putih di ruang tamu.

Efek dingin dari warna putih yang meredup akan membuat orang mudah mengantuk.

Editor : Maulina Kadiranti

Latest