Warna gelap pada eksterior gedung ternyata berpengaruh pada pemakaian AC dalam ruang.
Panas yang terserap membuat suhu dalam gedung lebih panas.
Akibatnya, biaya listrik akibat pemakaian AC bisa meningkat hingga 20% ketimbang gedung berwarna cerah.
Rata-rata tagihan listrik hunian tanpa pemakaian AC lebih hemat 50% ketimbang rumah yang menggunakan AC sebagai pendingin udara.
Pun, bersihkan filter AC secara rutin.
Perawatan ini bisa mengirit hingga 5-15% pemakaian energi listrik dan mengurangi emisi karbondioksida.
Baca Juga: Ciptakan Mood dengan Warna, Trik Manipulasi Plafon, Koridor, dan Ruang
Efek Cat Tembok
Bila sepanjang tahun cuaca di daerah kamu cukup cerah dan hangat, catlah hunian dengan warna-warna cerah seperti putih, hijau muda, dan krem.
Sedangkan bagi kamu yang tinggal di daerah berhawa dingin, warna tembok lebih gelap seperti hijau tua, coklat tanah, dan abu-abu bisa menjadi pilihan.
Pasalnya, warna tembok hunian berpengaruh dalam menyerap dan merefleksikan pancaran cahaya matahari.