Follow Us

Meningkat Rumah? Yuk Hadirkan Void, Ini Manfaat dan Syaratnya!

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 11 Juni 2020 | 13:00
Void unik berjaring yang fungsional.
Fernando Gomulya-Dok. Delution

Void unik berjaring yang fungsional.

IDEAOnline-Bukaan antar lantai yang menjamin pencahayaan dan pengudaraan menjadi lebih baik, dan rumah pun terasa lebih lapang.

Karena keterbatasan lahan, saat ini orang sering meningkat rumah untuk memenuhi kebutuhan ruang.

Biasanya, agar rumah terasa lebih lapang, dibuatkan void atau bukaan-bukaan antarlantai yang menghubungkan lantai 1 dan lantai 2 (atau bahkan lantai 3).

Tujuannya, agar pandangan tidak terhalang dan terbatas pada satu lantai saja.

Adanya void juga akan memudahkan penghuninya saat berkomunikasi ketika berada di lantai yang berbeda.

Ketinggian ceiling lantai 1 yang biasanya 3 m, dengan adanya void, maka ketinggian ceiling menjadi 6 m sehingga yang menjadi batas ketinggian ruang lantai 1 adalah ceiling lantai 2.

Pandangan dari lantai satu pun terasa ”plong” menembus ke langit-langit lantai 2.

Baca Juga: Solusi Rumah Panas dan Pengap, Cara Mendinginkan Tanpa AC (1)

Baca Juga: Bikin Rumah Sejuk, 4 Cara Kelola Ruang Bawah Atap dengan Pengudaraan

Void membuat pandangan tak terhalang pada satu lantai saja.

Void membuat pandangan tak terhalang pada satu lantai saja.

Bentuk Beraneka

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest