Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mesin Cuci di Dalam Kamar Mandi, Bisa-bisa Saja! Ini Panataannya

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 11 Juni 2020 | 12:30
Meletakkan mesin cuci di kamar mandi, hemat tempat, tenaga, dan waktu.
Foto Tan Rahardian

Meletakkan mesin cuci di kamar mandi, hemat tempat, tenaga, dan waktu.

IDEAOnline-Menyatukan fungsi yang berbeda pada satu ruang ternyata bisa membuahkan penghematan.

Mencuci pakaian merupakan salah satu pekerjaaan rumah yang menjemukan, namun mau tidak mau harus kamu lakukan.

Mungkin kamu tak banyak waktu untuk mengerjakannya, sehingga pekerjaan itu bisa terbengkelai.

Masalah ini ternyata bisa disiasati dengan meletakkan mesin cuci di kamar mandi seperti yang dicontohkan di kamar mandi ini.

Nah, tugas cuci-mencuci ini dapat kamu lakukan dengan santai sambil menikmati semburan air yang membersihkan badan.

Baca Juga: Inspirasi Storage Atasi Sudut Mati pada Kamar Mandi di Bawah Tangga

Jalur sirkulasi air di mesin cuci, shower, wastafel pun bisa diatur menjadi satu agar lebih rapi.

Jalur sirkulasi air di mesin cuci, shower, wastafel pun bisa diatur menjadi satu agar lebih rapi.

Selain terhindar dari rasa bosan, cara ini juga merupakan bentuk penghematan waktu dan tenaga karena kamu tidak perlu mondar-mandir terlalu jauh.

Jalur sirkulasi air di mesin cuci, shower, wastafel pun bisa diatur menjadi satu agar lebih rapi.

Cermin lebar di depan wastafel menghadirkan kesan luas karena memantulkan bayangan dinding di depannya. Ceruk pada penyekat ruang untuk tempat peralatan mandi ini mempercantik tampilan sekaligus menghemat ruang.

Shower box dengan pintu geser berdaun kaca es ini menjaga agar air tidak keluar membasahi area lain.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular