IDEAonline –Ada banyak cara untuk membuat kamar mandi menjadi nyaman. Beberapa inspirasi berikut ini mungkin bisa Anda terapkan untuk menjadikan kamar mandi lebih nyaman.
Keseluruhan inspirasi ini tak harus semuanya diterapkan. Pilihlah 1 atau 2 yang akan Anda terapkan, yang sesuai dengan kondisi ruang dan kebutuhan Anda.
1. Bermain dengan Bunga
Baca Juga: 3 Desain Apartemen Mikro di Bawah 30 Meter Plus Layoutnya, Kamar Tidur Bisa Sampingan dengan Dapur?
Sebagai tempat melepas penat, tidak ada salahnya menambahkan unsur bunga. Satu rangkaian bunga sebenar nya sudah cukup.
Anda dapat meletakkannya di sisi wastafel, atau di salah satu sudut bathtub. Bunga hidup atau bunga artifisial tidak menjadi masalah.
Namun, bunga hidup adalah pilihan yang lebih baik. Boleh juga menambahkan unsur bunga lewat lukisan.
2. Bermain dengan Pernak-pernik
Baca Juga: Ingin Dapur Rapi Bebas Bau? Coba 5 Cara Mudah Ini dari Ahlinya!
Jika Anda lebih menyukai sesuatu yang bersifat simpel dan sederhana, kamar mandi juga bisa tampil lebih istimewa hanya lewat tambahan pernak-pernik dan aksesori pendukung yang serasi.