Follow Us

Memilih Material Adalah Kunci Saat Renovasi Rumah, Sesuaikan Kebutuhan

Fatur Rohman - Sabtu, 12 September 2020 | 12:00
Memilih Material Adalah Kunci Saat Renovasi Rumah, Sesuaikan Kebutuhan
Kompas.com

Memilih Material Adalah Kunci Saat Renovasi Rumah, Sesuaikan Kebutuhan

IDEAonline –Di zaman serba praktis ini, di mana waktu seolah-olah menjadi semakin pendek, banyak muncul material yang bisa diaplikasikan dengan lebih cepat.

Untuk pelat lantai misalnya, muncul keramik komposit dan pelat baja. Untuk penutup lantai, ada laminate floor yang bisa dipasang seperti memasang puzzle, bahkan bisa dipasang di atas keramik yang sudah ada.

Untuk dinding, ada panel gipsum yang dijual dalam lembaran, sehingga tidak perlu lagi menyusun bata satu demi satu.

Pengganti Bahan Alami

Baca Juga: Sempat Jadi Lelaki Pujaan Agnez Mo Selama 4 Tahun, Duda Satu Anak Ini Ternyata Miliki Hunian Mewah Bernuansa Victorian, Dalamnya Bikin Geleng Kepala!

Baca Juga: Selain Mencemari Ponselmu dengan Bakteri, Main HP di Kamar Mandi Bisa Sebabkan Ambeien

Umumnya material-material ini menggantikan material dari bahan alami yang selama ini banyak dipakai.

Baja menggantikan susunan balok kayu untuk rangka atap, lapisan vinyl menggantikan kayu solid untuk lantai, dan gypsum menggantikan bata untuk dinding.

Hal ini dapat dimengerti karena bahan alami semakin langka keberadaannya.

Kalau diperhatikan, bahan metal kini tampak banyak berperan. Mulai dari rangka, panel dinding, sampai pelat lantai, tersedia dari bahan metal.

Metal memiliki karakteristik khusus, tampilannya lebih modern, futuristik, berkesan hightech, dan lebih mudah perawatannya.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest