IDEAOnline-Siapa bilang warna putih hanya memberikan kesan monoton dan membosankan?
Nyatanya, warna putih sangat bisa diandalkan untuk menciptakan kesan romantis dan elegan.
Aplikasi warna putih akan terkesan lebih manis dan romantis bila dikelola dengan permainan warna dan furnitur ruangan.
Berikut ini tip yang dapat kamu lakukan agar ruang putih tidak monoton dan membosankan.
Berikan Sentuhan Warna Lain
Bila ingin mengaplikasikan warna putih, pastikan kamu memberikan sentuhan warna lain di dalamnya.
Baca Juga: Mengolah 5 Jenis Warna dengan Tekstur Tanpa Bikin Efek Negatif (1)
Interior yang serba putih akan membuat ruang terlalu terang, sehingga mata akan cepat lelah.
Menambahkan sentuhan warna pastel atau lainnya akan membuat mata sedikit rileks.
Padukan dengan Aksesori
Hiasi ruangan putih kamu dengan beragam aksesori, seperti bingkai foto, sarung bantal, lampu, lukisan, atau dekorasi ruang yang memiliki warna selain putih.
Poles Dinding
Berikan aksen pada sisi dinding lain, misalnya dengan menggunakan warna lain atau pelapis dinding.
Pilihkan pelapis dinding yang memiliki pola yang sederhana, seperti corak floral atau garis horizontal dan vertikal.
Baca Juga: Mengolah 5 Jenis Warna dengan Tekstur Tanpa Bikin Efek Negatif (2)
Bisa pula menggunakan lukisan atau gambar stensil sesuai selera kamu.
Tambahkan Elemen Kayu
Elemen kayu ini dapat diaplikasikan pada furnitur, lantai, bingkai lukisan atau foto, langit-langit, bahkan aksesori.
Kehangatan yang diberikan kayu akan menghidupkan ruang putih kamu.
Baca Juga: Ide Pengaplikasian Koral Putih di Taman Ekonomis dan Perawatannya
#berbagiIDEA