Follow Us

Kebutuhan Air Bersih Meningkat, Begini Cara Membuat Filter Air Sederhana

Fatur Rohman - Minggu, 25 Oktober 2020 | 15:14
 Filter Air Sederhana
rma

Filter Air Sederhana

Baca Juga: Sejak Pindah ke Rumah Baru Jadi Miliki Kebiasaan Unik, Istri Irwansyah Akui Sampai Lakukan Hal Ini 2 Kali Seminggu!

Untuk membuat filter ini, kita cuma perlu menyediakan tangki/tong untuk menampung air.

Tangki dapat dibuat dari drum atau bisa juga membeli tangki plastik (toren) di toko bahan bangunan.

Alat kedua yang diperlukan adalah pompa aerasi yang gunanya untuk menghembuskan udara ke dalam air.

Udara yang dihembuskan akan membantuk senyawa dengan besi dan mangan, sehingga kedua zat itu bisa diendapkan.

Yang tak kalah pentingnya adalah bak penyaring. Bak ini berguna untuk menyaring kotoran yang luput dan zat-zat yang tidak bisa diendapkan saat proses aerasi.

 Filter Air Sederhana
rma

Filter Air Sederhana

Prosesnya Sederhana

Pengoperasian filter ini semudah dan sesederhana pembuatannya. Selain itu juga hemat energi karena sama sekali tidak menggunakan daya listrik. Begini langkahnya.

1. 50 - 80 gram bubuk gamping dilarutkan ke dalam air di dalam tangki (air tangki dalam keadaan hampir penuh). Proses ini bertujuan untuk menetralkan pH air dan membantu proses pengolahan selanjutnya.

2. Untuk menghilangkan gas beracun dan untuk mempermudah pengendapan zat mangan dan besi, kita perlu melakukan proses aerasi.

Caranya, masukkan selang aerasi ke dalam tangki, usahakan sampai menyentuh dasarnya. Lakukan pemompaansebanyak 50 - 100 kali. Setelah selesai, angkat kembali selang aerasi.

Source : Buku Kesehatan Masyarakat dan Teknologi Peningkatan Kualitas

Editor : Maulina Kadiranti

Latest