Baca Juga: Mengenal Solusi Iklim Alami untuk Kurangi Dampak Perubahan Iklim Indonesia
Sedangkan panci-panci dibuat menggantung di setangkai besi. Trik ini, mempermudah Septia menemukan barang yang mau dipakai.
Juga, penyimpanan yang terekspos membuatnya enggan menumpuk perkakas yang tidak penting.
Ide paling cerdasnya adalah hadirnya meja makan multifungsi.
Didesain dengan ide sendiri, Septia membuat meja makan sekaligus ruang penyimpanan.
Dilengkapi roda di kaki meja, membuat meja ini sangat fleksibel untuk dipindahkan.
“Rumah saya suka dipakai untuk tempat kumpul teman-teman. Sebab itu, saya buat meja makan multifungsi dan memiliki fleksibilitas tinggi.
Adanya roda ini memudahkan saya untuk menggeser meja makan ke taman untuk pesta barbeque,” tambahnya.
Tak hanya sebagai ajang kumpul bersama teman, dengan gaya industrial dan konsep ala cafe, dapur Septia menjadi salah satu area dalam rumah yang membuat ia dan suami betah menghabiskan waktu di rumah ketimbang keluar untuk nongkrong di coffee shop.
#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork