Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mengenal Solusi Iklim Alami untuk Kurangi Dampak Perubahan Iklim Indonesia

Kontributor 01 - Kamis, 12 November 2020 | 11:00
Ilustrasi perubahan iklim.
kompas.com

Ilustrasi perubahan iklim.

IDEAOnline-Tanpa disadari permasalahan perubahan iklim tidak hanya berdampak secara global, tetapi juga berpengaruh terhadap kondisi alam di Indonesia.

Untuk mengantisipasi dampak buruk kerusakan alam di Bumi ini akibat perubahan iklim, maka sejumlah negara di dunia telah menyepakati atau ikut dalam Persetujuan Paris (Paris Agreement).

Persetujuan Paris yang diadopsi pada COP-21 tahun 2015 merupakan persetujuan internasional berdimensi sangat luas yang entry into force kurang dari satu tahun setelah diadopsinya persetujuan tersebut.

Ini jauh lebih cepat dari yang diperkirakan oleh banyak negara pihak (parties) yang mengadopsi persetujuan yang dimaksud.

Nationally Determined Contribution (NDC) merupakan komitmen setiap negara pihak terhadap Persetujuan Paris itu.

Indonesia sendiri telah menyampaikan NDC sejak tahun 2016, yang menguraikan transisi Indonesia menuju masa depan yang rendah emisi dan berketahanan iklim.

Untuk mencapai target NDC Indonesia ini, banyak pihak menyatakan bahwa solusi iklim alami atau Natural Climate Solutions (NCS) bisa dijadikan salah satu inovasi yang strategis untuk mengantisipasi permasalahan yang lebih buruk akibat perubahan iklim dunia.

Apa itu solusi iklim alami atau Natural Climate Solutions (NCS)?

Solusi iklim alami adalah serangkaian upaya mitigasi berbasis alam yang mencakup perlindungan hutan dan lahan basah, perbaikan pengelolaan hutan, serta restorasi ekosistem hutan, gambut, dan mangrove.

Indonesia bersama tiga negara tropis lainnya (Brasil, Kongo dan India) dapat menyumbang lebih dari setengah dari potensi penurunan emisi.

Sementara Indonesia sendiri memiliki potensi terbesar, dengan kemampuannya menekan emisi karbon sekitar 1,4 Gton CO2e/tahun.

Source : kompas

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular