Follow Us

Sampah Plastik Ternyata Juga Mengancam Habitat Penguin di Ujung Dunia

Kontributor 01 - Kamis, 12 November 2020 | 16:00
Penguin rockhopper utara menyukai pesisir terjal Tristan da Cunha.
Komaps.com

Penguin rockhopper utara menyukai pesisir terjal Tristan da Cunha.

Sabrina Kizman sebagai koordinator mengungkapkan bahwa tujuan mereka adalah memperbaiki manajemen sektor turisme.

Ia menjelaskan bagaimana turisme telah meningkat belakangan ini, terutama dalam jumlah kapal yang membawa turis ke laut atau ke kanal.

Di saat yang bersamaan muncul berbagai kelakuan yang tidak sewajarnya.

Ada kapal-kapal yang terlalu mendekat ke pulau dan menggunakan pengeras suara di dekat hewan-hewan.

Andrea Raya Rey mengungkapkan pentingnya wisata yang menyatu dengan alam.

Wisata yang harmonis dengan alam akan selalu diterima.

Baginya itu adalah salah satu aktivitas manusia yang sangat mampu menolong usaha pelestarian lingkungan hidup.

Namun, yang terpenting adalah menjaga agar populasi, komunitas dan ekosistem tetap semurni mungkin.

Bagi penguin, turisme akan membawa dukungan besar dalam pergumulan mereka untuk bertahan hidup di lokasi yang disebut "Batas Akhir Dunia” ini. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Habitat Penguin di Ujung Dunia Terancam Sampah Plastik

#berbagiIDEA

Source : kompas

Editor : iDEA

Latest