Teddy mengaku kini tak lagi memegang harta peninggalan istrinya.
Pasalnya, anak kedua Sule, Putri Delina disebutnya sudah mengambil semua harta tersebut.
Hal itu diungkapkannya dalam kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), Jumat (27/11/2020).
Kini, Teddy Pardiyana mengaku ogah terlibat konflik dengan keluarga Sule.
"Mungkin nanti biar lawyer yang mengurus," kata Teddy.
"Karena saya memang mau fokus ngurusin si dedek aja."
Soal masalah harta gono-gini, Teddy mengaku akan menyerahkan sepenuhnya pada pengacaranya.
Teddy lantas menyinggung nama Putri Delina.
Baca Juga: Baju Kusut dan Tak Lembut? Coba Masukan Es Batu pada Mesin Cuci Saat Keringkan Pakaian!
Baca Juga: Jangan Asal Buat Gudang, Dapat Merusak Barang yang Disimpan, Begini Caranya!
"Jadi emang nanti takutnya ramai lagi masalah harta gono-gini," kata Teddy.