IDEAonline.co.id-Organisasi Kesehatan Dunia ( WHO) cabang Eropa mengatakan pada Kamis (7/1/2021), ada banyak hal yang harus dilakukan untuk menangani situasi mengkhawatirkan terkait varian baru virus corona.
Direktur regional WHO untuk Eropa, Hans Kluge, menyebut situasi saat ini sebagai titik kritis dalam perjalanan pandemi.
"Tahun baru memberi harapan dan senjata baru seperti vaksin, tapi Eropa juga menghadapi tantangan akan lonjakan kasus dan varian baru virus corona," kata Kluge dilansir Science Alert, Jumat (8/1/2021).
"Ini adalah situasi yang mengkhawatirkan. Maksudnya, dalam waktu singkat kami perlu melakukan lebih dari yang telah dilakukan sebelumnya. Selain itu juga harus mengintensifkan kesehatan masyarakat untuk memastikan kami bisa meratakan kurva di beberapa negara," kata Kluge mengacu pada varian baru yang pertama kali ditemukan di Inggris.
Menurut WHO Eropa, meski wajar jika virus berubah seiring waktu dan variannya diyakini tidak menyebabkan gejala yang lebih parah, peningkatan penularan yang tinggi memicu kekhawatiran.
"Tanpa peningkatan kendali untuk memperlambat penyebarannya, akan ada peningkatan dampak pada fasilitas kesehatan yang sudah stres dan tertekan," kata Kluge.
Varian baru yang muncul di Inggris dan varian lain yang muncul di Afrika Selatan diyakini sebagai versi virus yang lebih menular.
Baca Juga: Ahli Pastikan Vaksin Covid-19 Efektif Bahkan untuk Virus SARS-CoV-2 yang Bermutasi, Cek Faktanya!
Langkah-langkah yang diusulkan oleh Kluge adalah tindakan yang kita semua lakukan, yakni mengenakan masker, membatasi pertemuan atau berkerumun, menjaga jarak, dan mencuci tangan.
Pencegahan