Di dalam formulir juga tercantum mengenai syarat-syarat pindahan barang, seperti menjaga kebersihan, ketertiban, dan keamanan lingkungan apartemen, hingga beban biaya yang akan dikenakan IDEA lovers jika terjadi kerusakan akibat proses pindahan barang.
Mengenai waktu pindahan, masing-masing apartemen memiliki kebijakannya sendiri.
Ada apartemen yang hanya memperbolehkan aktivitas pindahan dilakukan pada hari dan jam kerja, yaitu Senin sampai Jumat pukul 09.00-17.00 dan setengah hari untuk Sabtu.
Pada beberapa apartemen lainnya, memperbolehkan pindahan dilakukan kapan saja, asakan proses pembuatan izin pindahan dilakukan pada jam dan hari kerja. (Johanna Erly/IDEA)
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis
(*)