IDEAOnline-Banyak orang mengorbankan kualitas bangunan dengan dalih keterbatasan dana.
Padahal ini tentu sangat bahaya bagi kekuatan bangunan dan keamanan seisi rumah.
Ingin tahu caranya, bagaimna bisa mempertahankan spesifikasi material yang berkualitas dengan anggaran terbatas? Simak ini!
1. Buat prioritas kebutuhan
Tentukan ruang mana yang wajib ada dalam rumah.
Hilangkan sama sekali atau ciptakan ruang multifungsi untuk menghadirkan ruang yang bukan ruangan wajib.
2. Hilangkan sekat
Untuk ruangan yang tak memerlukan privasi khusus seperti ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur, hilangkan sekat.
Cara ini pun akan membuat ruang akan terasa lebih luas.
Baca Juga: 4 Langkah Tata Krama Wajib Dilakukan sebelum Memulai Pembangunan Rumah