IDEAOnline -Banyak dari sebagian masyarakat memiliki tetangga yang berisik.
Hal inipun kemudian membuatIDEA lovers jengkel karena sifat tetangga yang berisik dan mengganggu jam istirahatIDEA loversdi rumah.
Apalagi ketika mereka menyalakan musik keras ataupun berdebat sepanjang hari. Kemungkinan, hal ini terjadi akibat dinding rumah yang saling berdempetan.
Mau redam suara tetangga sebelah? Coba gunakan kolam ikan.
Lingkungan yang santai dan tenang di rumah, bisa diciptakan dengan menghadirkan kolam taman.
Tanaman akan memberikan pasokan udara segar ke dalam rumah, sedangkan kolam ikan dengan suara air yang gemericik memberi ketenangan batin.
Salah satu jenis kolam ikan yang banyak dihadirkan di rumah adalah, kolam ikan koi.
Untuk pertumbuhan dan kesehatan ikan koi di dalam kolam, kondisi air menjadi faktor penting.
Setidaknya ada 3 parameter kualitasairyang perlu diperhatikan, yaitu suhu air, keasaman dan kebasaan air, serta kondungan oksigen di dalam air.
Kandungan oksigen di dalam air harus mencukupi.