Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dikasih Tau Abang-abang, Ternyata Ini Alasan Cobek Harus Direndam Selama 15 Hari Sebelum Dipakai

Maulina Kadiranti - Senin, 17 Oktober 2022 | 12:56
Jangan langsung dipakai, cobek harus direndam agar tidak terjadi hal ini
Sonora

Jangan langsung dipakai, cobek harus direndam agar tidak terjadi hal ini

IDEAonline-Cobek jadi salah satu peralatan masak yang kerap digunakan di rumah.

Bagi sebagian orang, penggunaan cobek untuk menghaluskan bumbu kerap jadi pilihan dibanding penggunaan blender.

Meski lebih praktis menggunakan blender, sebagian orang percaya jika menghaluskan bumbu dengan cobek bisa membuat bumbu lebih nikmat.

Maka tidak heran jika masih banyak pedagang cobek di pasar yang laris manis.

Karena penting, sebaiknya kita juga harus mengetahui mana cobek yang baik dan yang tidak.

Ternyata banyak pedagang nakal yang sering menjual cobek palsu.

Rendam CobekMinimal 15 Hari

Baca Juga:Bingung Tetangga Tidak Pernah Buang Ampas Kopi, Siapa Sangka Bisa Bermanfaat untuk Usir Hewan Satu Ini!

Baca Juga:Seluas 68 Meter, Ternyata Desain Rumah Minimalis Ini Tak Perlu Lagi Partisi Untuk Ruang Keluarga hingga Dapur

Jika pergi membeli cobek di pasar, sebaiknya jangan langsung digunakan.

Ada baiknya cobek harus direndam terlebih dahulu.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Jangan kaget kalau cobek yang baru dibeli sebaiknya tidak langsung kita gunakan.

Sesampainya di rumah, cobek harus kita rendam dalam air selama minimal 15 hari.

Setiap hari ganti airnya sambil disikat-sikat.

Cara ini akan melarutkan pasir halus yang mungkin ada dalam cobek batu sehingga cobek bisa bebas dari kemungkinan berpasir.

Baca Juga:Untung Punya Teman Desainer Interior, Begini Cara Padukan Gaya Hidup dengan Desain Rumah Minimalis

Baca Juga:Perhatian! Jangan Letakkan Kasur Menghadap Langsung ke Jendela, Sepele Tapi Bisa Ganggu Kesehatan bahkan Kesetiaan Pasangan

Cobek
Shutterstock/Sriyana

Cobek

Cobek yang bukan dari batu asli punya kecenderungan tidak tahan terhadap air.

Jadinya, kalau setelah direndam cobek akhirnya pecah atau retak, berarti cobek tidak asli dari batu.

Inilah cara mengetes apakah cobek yang kita beli asli atau tidak.

Jadinya lain kali, hindari membeli cobek batu dari penjual yang sama ya.

Tips di atas juga bisa kita aplikasikan pada lumpang.

Lumpang hampir sama seperti cobek karena terbuat juga dari batu.

Baca Juga:Dikasih Tips oleh Ahli Feng Shui, JANGAN Lagi Gunakan Meja Makan Bentuk Persegi Lebih Baik Bentuk Bulat, Kenapa?

Baca Juga:Untung Punya Tetangga Ahli Feng Shui, Simak 7 Cara Letakkan Tong Sampah di Rumah, Hati-hati Malah Bikin Melarat Keuangan

Tapi kalau menggunakan cobek, kita mengulek bumbu, maka di dalam lumpang, kita menumbuk bumbu hingga halus.

Keduanya sama-sama merupakan alat masak tradisional Indonesia yang digunakan sejak zaman dulu.

Nah, itu dia tips singkat mengatasi cobek yang luntur dan berpasir.

Mencari cobek yang asli memang tidak mudah.

Tapi, sekali sudah punya, cobek bisa digunakan bertahun-tahun lamanya.

Jadinya jangan lelah mencari ya.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular