Baca Juga: 5 Cara Siasati Rumah Menghadap Barat, Agar Tetap Dingin Saat Senja
3. Ciptakan hunian yang hemat energi
Konsep rumah hijau juga sangat dipengaruhi oleh kebiasaan sehari-hari penghuninya. IDEALovers bisa mulai dengan menggunakan peralatan rumah tangga yang hemat energi.
Misalnya, menggunakan lampu berteknologi LED atau AC inverter yang konsumsi listriknya lebih hemat. Selain itu, manfaatkan pencahayaan alami dalam ruangan untuk menghemat konsumsi listrik pada siang hari.
4. Sistem drainase dan pengelolaan sampah yang baik
Rumah hijau yang ramah lingkungan juga harus memiliki sistem drainase dan pengelolaan sampah yang baik. Untuk drainase, pastikan pemukiman di sekitar rumah sudah mengadopsi sistem eco-drainage yang dapat mencegah riisko banjir.
Sedangkan untuk pengelolaan sampah, pastikan rumah memiliki tempat penampungan sampah yang memadai dan tidak mencemari lingkungan sekitar.
Itulah panduan sederhana untuk menciptakan rumah dengan konsep hijau yang nyaman dan ramah lingkungan. Ciptakan hunian hijau impian IDEALovers bersama COLORBOND® Matt®!