Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Berikut 7 Ide Memanfaatkan Pojok Nganggur di Rumah

Nurul Hardiyanti - Senin, 23 April 2018 | 05:00
Foto: homedit
Nurul Hardiyanti

Foto: homedit

iDEAonline– Pojok ruang atau sudut antara 2 dinding sering kali tidak dimanfaatkan.

Padahal area ini potensial untuk dijadikan tempat penyimpanan tambahan.

Salah satu caranya adalah dengan memasang ambalan yang khusus untuk sudut ruang.

Bentuk ambalan sudut biasanya bersiku. Ada yang memanjang, ada pula yang segitiga atau seperempat lingkaran.

Ambalan merupakan cara menambah tempat penyimpanan namun tidak memenuhi ruang karena berkesan ringan dan melayang tanpa kaki.

Berikut 7 ide ambalan sudut yang dapat diterapkan di rumah Anda.

Pojok ruang dapat digunakan untuk menyimpan buku dan benda koleksi.
1. Ambalan sudut 3 tingkat inisangat sederhana. Bentuknya lurus bersiku dengan ambalan yang sempit agar tidk membuat ruang penuh. Di sini, Anda dapat memajang aneka koleksi.

Foto: homedit
2. Ambalan sudut dapat menjadi penyimpanan di kamar anak. Agar buku-buku dan mainan tidak berjatuhan, pasang ambalan dengan model talang yang berceruk.

Foto: abeautifulmess
3. Ambalan sudut yang ini berbentuk seperempat lingkaran sehingga lebarnya optimal. Bahannya kayu denganfinishingnatural yang membuat ruang berkesan alami.

Foto: homedit
4. Untuk Anda yang punya pojok ruang agak luas, model ini boleh dicoba. Sebatang kayu yang dibiarkan apa adanya menjadi penyangga 4 buah ambalan yang lebar.

Yuk Manfaatkan Pojok Ruangan Agar lebih Maksimal
5. Untuk menyimpan koleksi buku dan berbagai benda yang lebih besar, ambalan sudut seperti ini boleh dicoba. Rangkanya dilengkapi lubang-lubang sehingga posisi ambalan dapat diubah-ubah sesuai kebutuhan.

Ide Ambalan Sudut Cara Jitu Manfaatkan Pojok Nganggu
6. Ambalan sudut ini bentuknya modern, menciptakan ilusi bidang yang tidak terputus. Karena tidak terlalu lebar, ambalan sudut ini cocok untuk memajang pernak-pernik.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular