iDEAonline- Api obor Asian Games 2018 yang diambil dari India dan Merapen, Jawa Tengah, disatukan di Candi Prambanan oleh dua legenda atlet Indonesia, Yustedjo Tarik dan Susy Susanti.
Candi Prambanan sendiri merupakan candi denganarsitektur yang megahdan merupakan candi Hindu terbesar di Asia Tenggara.
Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Bokoharjo,Prambanan, Sleman, sedangkan pintu masuk kompleks Candi Prambanan terletak di wilayah adminstrasi desa Tlogo,Prambanan, Klaten.
BACA JUGA:5 Fakta Menarik tentang Honai, Rumah Tradisonal Papua yang Perlu Kamu Ketahui
Menurut Roy Jordaan, Prambanan adalah sebuah kompleks percandian yang pada mulanya, atau menurut rancangan aslinya, terdiri atas 250 buah candi lebih, baik besar maupun kecil.
Bangunan candi menghadap ke arah timur dengan pintu masuk utama candi adalah gerbang timur. Tetapi kompleks Candi Prambanan memiliki empat arah penjuru mata angin.
Tri Hatmadji mengatakan bahwa candi Prambanan memiliki pola tapak persegi dengan bentuk meruncing ke atas dan berakhir pada puncak yang berbenyuk ratna. Tinggi Candi Prambanan mencapai 47,6 meter.
Candi Siwa sebagai candi induk diapit oleh Candu Brahma dan Candi Wisnu serta didukung oleh tiga candi wahana, dua candi apit, empat candi Kelir, empat candi patok, dan 224 bangunan candi perwara dengan luas seluruh halaman 390 x 390 meter persegi.